Pendaftaran SBMPTN Besok, Ini Panduan Tahapan dan Persyaratan

Kompas.com - 09/06/2019, 09:43 WIB
Para peserta ujian SBMPTN berbasis komputer (UTBK) di salah satu panitia lokal Jakarta Kampus UI Depok (8/5/2018) Dok. Kompas.comPara peserta ujian SBMPTN berbasis komputer (UTBK) di salah satu panitia lokal Jakarta Kampus UI Depok (8/5/2018)

KOMPAS.com - Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT) Prof. Ravik Karsidi melalui rilis resmi (9/6/2019) mengingatkan pelaksanaan pendaftaran SBMPTN 2019 akan berlangsung besok (10/6/2019).

Pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SBMPTN) 2019 akan dimulai tanggal 10 Juni 2019 jam 13.00 WIB dan berakhir pada 24 Juni 2019. 

"Peserta tidak perlu berjubel mendaftar di awal  sebab (waktu pendaftaran) disiapkan panitia cukup lama yaitu 10-24 Juni," pesan Ketua LTMPT kepada Kompas.com melalui pesan singkat untuk disampaikan kepada " pejuang SBMPTN".

Ketua LTMPTN juga mengharapkan kepada para calon pendaftar agar memperhatikan secara teliti dan cermat semua ketentuan persyaratan dan tahapan pendaftaran SBMPTN 2019.

Berikut ketentuan pendaftaran dan pendaftaran SBMPTN 2019 dilansir dari laman resmi LTMPT:

Persyaratan Peserta

1. Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2017, 2018 harus sudah memiliki ijazah.

Baca juga: Pendaftaran SBMPTN Besok, LTMPT Sampaikan 8 Info Penting Ini

2. Bagi siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2019 memiliki Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah, sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan pasfoto berwarna terbaru bersangkutan ditandatangani kepala sekolah dan dibubuhi cap stempel sah.

3. Memiliki Nilai UTBK.
Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.

4. Memiliki NISN.

5. Bagi peserta yang memilih program studi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio.

5. Tidak lulus jalur SNMPTN 2019.

Tahapan Pendaftaran

Tahapan pendaftaran SBMPTN 2019 dilakukan melalui laman http://pendaftaran- sbmptn.ltmpt.ac.id dengan cara sebagai berikut.

1. Mengisi Biodata (kecuali peserta yang sudah terdaftar di SNMPTN 2019).

2. Memilih PTN dan program studi dengan ketentuan bahwa pendaftar dapat memilih paling banyak dua PTN dan memilih paling banyak dua program studi dalam satu PTN atau dua PTN

3. Mengunggah borang portofolio*) bagi pendaftar yang memilih program studi bidang seni dan olahraga.

4. Tata cara pengisian borang portofolio dapat diunduh dari laman http://download.sbmptn.ac.id

5. Mengunggah dokumen lain sesuai dengan persyaratan pendaftaran SBMPTN 2019.

Close Ads X