KOMPAS.com - Hingga kini, pendaftaran akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT) tahap ke-2 terus berlangsung. Registrasi akun dimulai pada 17 Februari hingga 5 April 2020.
Adapun registrasi akun tersebut digunakan untuk mendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020.
Jika kamu berniat ingin ikut SBMPTN 2020 dan sudah menentukan pilihan masuk di Institut Teknologi Bandung ( ITB), maka kamu harus memilih jurusan/prodi apa.
Hanya saja, selain disesuaikan dengan minat dan bakat, kamu jangan memilih prodi hanya karena ikut-ikutan teman. Serta, kamu harus mengetahui berapa keketatan untuk masuk di jurusan tersebut.
Baca juga: Intip Daya Tampung ITB di SBMPTN 2020, Berikut Peminat 2019
Dilansir dari laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi, ini 9 prodi yang punya daya tampung paling banyak.
Apa saja itu? Berikut disampaikan 9 prodi berdaya tampung besar pada SBMPTN 2020 dan peminat pada SBMPTN 2019.
1. Fakultas Teknik Elektro & Informatika
2. Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam
3. Fakultas Teknologi Industri (Kampus Ganesa)
4. Fakultas Teknik Pertambangan & Perminyakan
5. Fakultas Teknis Sipil & Lingkungan (Kampus Ganesa)
6. Fakultas Teknik Mesin & Dirgantara
7. Sekolah Bisnis dan Manajemen
Baca juga: Daya Tampung SBMPTN 2020 IPB, 3 Prodi Ini Sepi Peminat di 2019
8. Fakultas Ilmu & Teknologi Kebumian
9. Fakultas Senirupa dan Desain