KOMPAS.com - Pengumuman hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SBMPTN) 2020 bisa dilihat di laman resmi LTMPT pengumuman-sbmptn-ltmpt.ac.id. pada Jumat (14/8/2020) pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan data dari LTMPT pendaftar UTBK- SBMPTN 2020, ada 702.420 orang. Dengan banyaknya jumlah peserta, laman pengumuman berpotensi mengalami error karena diakses banyak orang dalam waktu yang bersamaan.
Lalu, bagaimana solusinya?
Ketua LTMPT Mohammad Nasih, dalam Konferensi Pers Daring Pengumuman SBMPTN 2020 yang disiarkan secara langsung di YouTube dan Instagram pukul 13.30 WIB, mengatakan, pengumuman hasil SBMPTN 2020 juga bisa dibuka di 12 link mirror.
"Dengan laman mirror di 12 PTN, mulai dari SBMPTN UI, Undip, UGM, Unair, Unsri, dan seterusnya. Ini adalah laman-laman mirror yang bisa digunakan. Saya usul ke depan untuk mirror ini kalau memungkinkan diperbanyak kenapa tidak, sehingga bisa membagi beban dengan sama rata, dan kawan-kawan di berbagai macam tempat bisa melihat pengumuman dengan secepatnya," kata Nasih.
Baca juga: Pengumuman SBMPTN 2020, Ini Cara Cek Hasil Lolos atau Tidak di Laman LTMPT
Berikut ini link mirror pengumuman SBMPTN 2020: