Buruan! Sore Ini Registrasi Akun LTMPT Ditutup, Simak Pesan Prof Nasih

Kompas.com - 01/02/2021, 11:40 WIB
Ketua LTMPT Prof. Moh Nasih. Tangkapan layar Youtube LTMPT OfficialKetua LTMPT Prof. Moh Nasih.
|

KOMPAS.com - Bagi siswa kelas 12 SLTA yang ingin mendaftar jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021, maka harus bersiap diri.

Terlebih jika belum menyelesaikan registrasi akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT), maka harus segera diselesaikan sekarang juga.

Pasalnya, Senin (1/2/2021) sore pukul 15.00 WIB, registrasi akun LTMPT akan ditutup. Jika tidak, maka tak bisa ikut mendaftar jalur SNMPTN 2021.

Baca juga: Buruan! Tinggal Hari Ini dan Besok Registrasi Akun LTMPT

Melansir akun Instagram LTMPT, Senin (1/2/2021), berikut ini tulisan dari admin:

Imbauan untuk seluruh Sekolah agar segera menyelesaikan registrasi akun paling lambat hari ini, Pukul 15.00 WIB.

Bagi seluruh siswa lulusan tahun 2021 dan Siswa Eligible untuk mendaftar SNMPTN AGAR SEGERA SIMPAN PERMANEN karena syarat untuk daftar SNMPTN dan UTBK-SBMPTN adalah MEMILIKI AKUN LTMPT.

Ingat! Untuk Registrasi akun LTMPT TAHAP I ditutup hari ini, pukul 15.00 WIB

Bagi siswa lulusan tahun 2019, 2020 dan 2021 yang belum melakukan registrasi akun LTMPT dan akan mengikuti UTBK-SBMPTN dapat melakukan Registrasi Akun LTMPT tahap II pada 07 Februari - 12 Maret 2021.

Dapatkan informasi resmi seputar SNMPTN, UTBK dan SBMPTN hanya melalui media sosial milik LTMPT Official.

Saat dihubungi Kompas.com, Senin (1/2/2021), Ketua LTMPT Prof. Mohammad Nasih memberikan pesan kepada siswa kelas 12 atau calon mahasiswa yang mendaftar SNMPTN 2021.

Page:
Close Ads X