[POPULER TREN] Informasi soal Pemberlakuan Tilang Elektronik ETLE | Besaran Gaji Terbaru PNS dan PPPK

Kompas.com - 24/03/2021, 05:36 WIB
Berita populer di laman Tren sepanjang Selasa (23/3/2021) hingga Rabu (24/3/2021) pagi. Kompas.comBerita populer di laman Tren sepanjang Selasa (23/3/2021) hingga Rabu (24/3/2021) pagi.

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Selasa (23/3/2021).

Informasi perihal pemberlakuan tilang elektronik atau ETLE mendominasi perhatian pembaca.

Selain itu ada pula informasi terkait syarat dan cara daftar UTBK-SBMPTN, Seleksi Mandiri, hingga soal gaji terbaru PNS dan PPPK yang juga menarik khalayak.

Berikut berita terpopuler Tren sepanjang Selasa (23/3/2021) hingga Rabu (24/3/2021) pagi:

1. Informasi soal pemberlakuan tilang elektronik ETLE

Tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) tahap pertama resmi diterapkan secara nasional mulai Selasa (23/3/2021).

Penerapan tilang elektronik tersebut bertujuan untuk meningkatkan kedisplinan berkendara di masyarakat.

Sesuai tujuan awal, penerapan ETLE seperti diungkapkan Kasubditdakgar Ditgakkum Korlantas Polri, Kombes Abrianto Pardede, juga untuk meminimalisir adanya oknum-oknum petugas yang melakukan pemerasan saat melakukan penindakan pelanggaran lalu lintas.

Lantas apa saja yang perlu diketahui soal ETLE?

Informasi lebih lengkapnya dapat disimak di berita berikut:

Tilang Elektronik ETLE Berlaku Nasional, Perhatikan 4 Hal Berikut

2. Syarat dan cara daftar UTBK-SBMPTN 2021

Cara Bayar UTBK SBMPTN 2021KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Cara Bayar UTBK SBMPTN 2021

Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SNMPTN) resmi diumumkan pada Senin (22/3/2021).

Bai yang belum lolos SNMPTN 2021 jangan khawatir, pasalnya peserta masih bisa masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Pendaftaran UTBK-SBMPTN dibuka sejak 15 Maret 2021 dan akan ditutup pada 1 April 2021.

Lantas apa saja syarat untuk mendaftar UTBK-SBMPTN 2021?

Informasi lebih jelasnya dapat disimak di berita berikut:

Pendaftaran UTBK-SBMPTN Ditutup 1 April, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

3. Penjelasan peneliti LIPI soal cacing yang keluar dari kecoa mati

Tangkapan layar video cacing keluar dari kecoa mati Tangkapan layar video cacing keluar dari kecoa mati

Sebuah unggahan video yang memperlihatkan beberapa cacing keluar dari tubuh kecoa viral di media sosial Instagram.

Dalam video itu, cacing-caing yang keluar dari tubuh kecoa masih hidup dan menggeliat di lantai. Video itu dibagikan akun @ndorobeii pada Senin (22/3/2021).

"Koq ada kaya cacing gitu, apakah itu," tulis akun itu.

Apa penjelasan dari fenomena tersebut?

Informasi lebih lengkapnya dapat disimak di berita berikut:

Video Viral Cacing Keluar dari Kecoa Mati, Ini Penjelasan Peneliti LIPI

4. Informasi soal SBMPTN dan Seleksi Mandiri 2021

Peserta Seleksi Mandiri Penyandang Disabilitas (PMPD) Universitas Brawijaya, Kota Malang, Selasa (16/7/2019).Humas UB Peserta Seleksi Mandiri Penyandang Disabilitas (PMPD) Universitas Brawijaya, Kota Malang, Selasa (16/7/2019).

Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 telah diumumkan Senin (22/3/2021) pukul 15.00 WIB.

Sebanyak 110.459 calon mahasiswa dinyatakan lolos SNMPTN 2021, rinciannya, 100.356 calon mahasiswa diterima di PTN pilihan 1 dan 10.103 diterima di PTN pilihan 2.

Sementara itu, sebanyak 744.140 calon mahasiswa dinyatakan tidak lolos SNMPTN 2021.

Bagi peserta yang tidak lolos tidak perlu berkecil hati, pasalnya masih dapat mengikuti seleksi masuk PTN melalui jalur lainnya, yakni Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021 dan jalur mandiri PTN.

Informasi lebih lengkap terkait SBMPTN dan seleksi mandiri dapat disimak di berita berikut:

Tak Lolos SNMPTN? Masih ada SBMPTN dan Seleksi Mandiri, Ini Infonya

5. Besaran gaji terbaru PNS dan PPPK

ILUSTRASI - Ratusan pegawai negeri dari berbagai instansi yang tergabung dalam Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), dengan penuh harapan bertepuk tangan ketika Ketua DPR Akbar Tandjung, Kamis (30/3/2000), di Gedung DPR Jakarta, menjanjikan untuk mendesak pemerintah menunda pelaksanaan Surat Edaran mengenai Tunjangan Jabatan Struktural.KOMPAS/EDDY HASBY ILUSTRASI - Ratusan pegawai negeri dari berbagai instansi yang tergabung dalam Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), dengan penuh harapan bertepuk tangan ketika Ketua DPR Akbar Tandjung, Kamis (30/3/2000), di Gedung DPR Jakarta, menjanjikan untuk mendesak pemerintah menunda pelaksanaan Surat Edaran mengenai Tunjangan Jabatan Struktural.

Pemerintah dikabarkan akan segera membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2021.

Setidaknya ada sekitar 1,3 juta formasi untuk PNS dan PPPK.

Perinciannya yakni 1 juta formasi guru PPPK, 189.000 formasi ASN di pemerintah daerah, dan 83.000 formasi CPNS/CPPK pemerintah pusat.

Jadwal pengumuman formasi diperkirakan pada akhir Maret, pendaftaran pada April hingga Mei, dan tes akan dilakukan pada Juni.

Informasi selengkapnya soal jadwal seleksi CASN 2021 dan besaran gaji terbaru PNS dan PPPK dapat disimak di berita berikut:

Minat Daftar CPNS 2021? Intip Dulu Besaran Gaji Terbaru PNS dan PPPK

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Cara Bayar UTBK SBMPTN 2021

Close Ads X