KOMPAS.com - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021 Gelombang 1 akan dilakukan Senin, 12 April 2021 hingga 18 April 2021. Sementara Gelombang 2 akan dilaksanakan 26 - 30 April 2021 dan 01-02 Mei 2021.
Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menyebut, jadwal pelaksanaan UTBK pada Gelombang 2 dilakukan penambahan waktu yaitu, pada tanggal 3-4 Mei 2021. Penambahan waktu pada Pusat UTBK di UI, UNJ dan UPN Veteran Jakarta sebanyak 4 sesi. Sedangkan Pusat UTBK Unsulbar pada tanggal 3 Mei 2021 sebanyak 2 sesi.
Melansir laman LTMPT, materi UTBK 2021 terbagi menjadi Tes Potensi Skolastik (PTS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA).
Baca juga: Ini Biaya Kuliah di Universitas Indonesia 2021 Program S1 Reguler
TPS akan mengukur kemampuan kognitif yang diangga penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya perguruan tinggi.
Dalam TPS yang akan diuji adalah Kemampuan Penalaran Umum, Kemampuan Kuantitatif, Pengetahuan dan Pemahaman Umum serta Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis. Kemampuan kuantitatif akan mencakup Pengetahuan dan Penguasaan Matematika Dasar. Pada TPS, sebagian soal akan disajikan dalam bahasa Inggris.
Sementara itu, TKA akan mengukur Pengetahuan dan Pemahaman Keilmuan yang diajarkan di sekolah dan diperlukan untuk seseorang dapat berhasil dalam menempuh pendidikan tinggi.
TKA juga mengukur kemampuan kognitif yang terkait langsung dengan konten mata pelajaran yang dipelajari di sekolah. Penekanan tes adalah pada Higher Order Thinking Skills (HOTS).
Baca juga: 10 Politeknik Milik Kemenperin Buka Pendaftaran, Subsidi Biaya Kuliah
Melansir laman Instagram Quipper Indonesia, hasil riset tim Quipper Video mendapati ada 5 materi yang paling sering muncul di UTBK edisi Saintek dan Soshum.
"Quipperian, kamu dulu perhatikan IG story kita nggak? Kita pernah share nih materi yang paling sering muncul di UTBK, hasil riset tim Quipper Video. Nah, kita munculin lagi di Feed sebagai referensi belajar kamu!" tulis akun Quipper.id.
Berikut 5 materi dari tiap mata pelajaran yang paling sering muncul di soal UTBK Saintek dan Soshum:
1. Limit Fungsi dan Turunan
2. Ruang Antarlingkup
3. Persamaan, Pertidaksamaan dan Fungsi Kuadrat
4. Barisan dan Deret
5. Integral
Baca juga: Syarat Daftar S1 Universitas Pertahanan, Bebas Biaya Kuliah dan Hidup
1. Getaran dan Gelombang
2. Kinematika Gerak Lurus dan Melingkar
3. Dinamika Gerak Lurus dan Rotasi
4. Listrik Statis dan Dinamis
5. Teori Relativitas dan Fenomena Kuantum
1. Stoikiometri
2. Larutan
3. Ikatan Kimia dan Bentuk Molekul
4. Reaksi Redoks dan Elektronika
5. Senyawa Karbon
Baca juga: BCA Buka Beasiswa Penuh Kuliah Bisnis Perbankan untuk Lulusan SMA-SMK
1. Hereditas
2. Ekosistem dan Lingkungan
3. Sistem dan Fungsi Jaringan Tumbuhan dan Hewan
4. Bioteknologi
5. Pertumbuhan dan Perkembangan pada Makhluk Hidup
1. Pasar dan Terbentuknya Harga Pasar
2. Konsep Ilmu Ekonomi
3. Pelaku Kegiatan Ekonomi
4. Biaya Produksi
5. Elastisitas
Baca juga: BUMN Bank BRI Buka Beasiswa Penuh untuk Mahasiswa S1
1. Hidrosfer
2. Wilayah dan Perwilayahan
3. Biosfer
4. Peta
5. Litosfer
1. Peristiwa Kontemporer Dunia
2. Kerajaan Hindu-Buddha
3. Pergerakan Nasional
4. Demokrasi Terpimpin
5. Peradaban Kuno
1. Pola Hubungan dalam Masyarakat
2. Nilai dan Normal Sosial
3. Stratifikasi Sosial
4. Perubahan Sosial
5. Konflik Sosial