Kuliah di Universitas Pertamina Tanpa Tes Tertulis lewat 2 Jalur Ini

Kompas.com - 31/08/2021, 07:28 WIB
Universitas Pertamina sediakan beberapa beasiswa untuk bantu anak Indonesia tidak putus sekolah. DOK. UNIVERSITAS PERTAMINAUniversitas Pertamina sediakan beberapa beasiswa untuk bantu anak Indonesia tidak putus sekolah.
|
Editor Dian Ihsan

KOMPAS.com - Bagi calon mahasiswa yang belum menentukan pilihan kampus untuk melanjutkan pendidikan, ada kabar baik buat kamu.

Universitas Pertamina masih membuka penerimaan mahasiswa baru (maba) melalui beberapa jalur. Semula, pendaftaran mahasiswa baru ditutup pada 27 Agustus 2021 lalu, namun Universitas Pertamina memperpanjang masa pendaftaran hingga awal 4 September 2021 mendatang.

Universitas Pertamina merupakan kampus swasta non-kedinasan yang berada di bawah naungan Yayasan Pertamina. Tak hanya program studi teknik di rumpun sains dan teknologi, Universitas Pertamina juga memiliki program studi rumpun sosial dan humaniora.

Dilansir dari akun Instagram resmi Universitas Pertamina, Senin (30/8/2021), Universitas Pertamina masih membuka beberapa jalur seleksi yaitu Jalur Seleksi Nilai Rapor (tanpa tes), Jalur Nilai UTBK (tanpa tes) dan Jalur Ujian Masuk Online (tes berbasis online dari rumah).

Baca juga: Mahasiswa UB Ciptakan Pelet Kelinci Bergizi Tinggi dari Rumen Sapi

Pendaftaran masuk Universitas Pertamina diperpanjang

Jika kamu tertarik melanjutkan pendidikan di Universitas Pertamina, siapkan dirimu karena ini merupakan pendaftaran jalur seleksi terakhir yang disediakan.

Calon mahasiswa juga berkesempatan untuk mendapatkan Beasiswa Juara Olahraga dan Beasiswa Heroik. Yuk cermati bersama tiga jalur pendaftaran penerimaan mahasiswa baru yang masih dibuka Universitas Pertamina.

Baca juga: Keren, Mahasiswa Ini Lulus Sarjana dengan Skripsi 37 Halaman

Seleksi Nilai Rapor Periode Agustus 2021 (Tanpa Tes)

Pendaftaran melalui jalur ini memberikan kesempatan calon mahasiswa baru bisa kuliah di Universitas Pertamina, tanpa tes tertulis. Beberapa hal yang perlu diketahui dari seleksi nilai rapor yang disediakan Universitas Pertamina adalah sebagai berikut:

1. Persyaratan pendaftar pada seleksi ini adalah siswa SMA/sederajat lulusan tahun 2020 dan 2021.

2. Nilai Rapor yang diseleksi adalah nilai rapor semester 1-5.

3. Periode pendaftaran dibuka pada tanggal 4 hingga 3 September 2021.

4. Periode pengisian data diri pada tanggal 4 September 2021. Peserta yang tidak melakukan pengisian data diri (registrasi online), maka dianggap mengundurkan diri dari seleksi.

5. Biaya pendaftaran dikenakan sebesar Rp 150.000 untuk kelompok ujian IPA/ IPS, dan Rp 200.000 untuk kelompok ujian IPC.

Baca juga: Langka di Indonesia, Jurusan Kriminologi Hanya Ada di 3 Kampus Ini

6. Jika mendaftar melalui jalur ini, peserta dapat memilih 4 program studi yang ada di Universitas Pertamina, disesuaikan dengan kelompok ujian yang dipilih.

7. Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan H+7 setelah periode pendaftaran ditutup.

8. Calon mahasiswa juga berkesempatan meraih kesempatan Beasiswa Heroik 2021.

Seleksi Nilai UTBK Periode 3 2021 (Tanpa Tes)

1. Seleksi nilai UTBK ini merupakan jalur seleksi tanpa tes tertulis.

2. Persyaratan pendaftar pada seleksi ini adalah siswa SMA/sederajat lulusan tahun 2020 dan 2021 yang mempunyai sertifikat Nilai UTBK dari LTMPT Tahun 2021.

3. Periode pendaftaran dibuka pada tanggal 4 – 3 September 2021.

Baca juga: Siswa SD-SMA, Simak Jadwal Lengkap Asesmen Nasional 2021

4. Periode pengisian data diri adalah tanggal 4 Agustus hingga 3 September 2021. Peserta yang tidak melakukan pengisian data diri (registrasi online), maka dianggap mengundurkan diri dari seleksi.

5. Biaya pendaftaran dikenakan sebesar Rp 150.000 untuk kelompok ujian IPA/ IPS, dan Rp 200.000 untuk kelompok ujian IPC. Peserta dapat memilih 4 program studi yang ada di Universitas Pertamina, disesuaikan dengan kelompok ujian yang dipilih.

6. Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan H+7 setelah periode pendaftaran ditutup.

Jalur Ujian Masuk Online Periode 3 (Tes Online dari Rumah)

Universitas Pertamina juga masih membuka peluang kesempatan bagi calon mahasiswa baru mendaftar melalui jalur ujian masuk online. Pendaftaran melalui jalur ini dibuka hingga 2 September 2021. Sedangkan pelaksanaan tes diadakan tanggal 4 September 2021.

Baca juga: ITS Berhasil Masuk Nominasi THE DataPoints Social Impact Award

Jika kamu tertarik melanjutkan pendidikan di Universitas Pertamina, pendaftaran dan informasi lebih lengkap bisa dibaca melalui laman https://pendaftaran.universitaspertamina.ac.id/.

Close Ads X