25 Jurusan Kuliah UI dengan Tingkat Persaingan Rendah di SBMPTN

Kompas.com - 17/03/2022, 10:46 WIB
Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. Shutterstock/HarismoyoIlustrasi Kampus Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat.

KOMPAS.com - Tingkat keketatan atau persaingan masuk sebuah program studi (prodi) dapat menjadi salah satu pertimbangan calon mahasiswa dalam memilih jurusan kuliah di Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SBMPTN) 2022.

Terlebih bila kamu berencana memilih PTN terbaik di Indonesia, seperti Universitas Indonesia misalnya. Maka, prodi dengan tingkat persaingan tertinggi dapat kamu jadikan pilihan pertama di SBMPTN 2022. Sementara pilihan kedua ialah prodi dengan keketatan lebih rendah.

Tingkat keketatan atau persaingan prodi sendiri merupakan perbandingan antara persentase peserta yang diterima dengan jumlah pendaftar.

Misalnya, prodi A hanya memiliki daya tampung 100 mahasiswa namun pendaftarnya 10.000 orang, maka keketatannya sebesar 100:10.000 atau 1:100 atau 1 persen, yang berarti dari 100 pelamar hanya 1 orang yang diterima.

Baca juga: Biaya Kuliah S1 Universitas Indonesia di SNMPTN, SBMPTN dan Mandiri

Maka, semakin kecil persentasenya, maka semakin ketat atau tinggi tingkat persaingan masuk sebuah prodi. Sebaliknya, bila persentase semakin besar, maka persentase diterimanya mahasiswa semakin banyak yang artinya tingkat persaingan pun semakin rendah.

Berikut daftar 25 dari 64 jurusan di Universitas Indonesia dengan tingkat persaingan paling rendah di SBMPTN 2021, melansir Kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru UI 2022.

Sebagai informasi, pihak Universitas Indonesia akan berbagi strategi masuk UI di 2022 melalui webinar gratis untuk calon mahasiswa yang diadakan besok, 18 Maret 2022 pukul 15.00 WIB. Pendaftaran dapat dilakukan melalui laman bit.ly/WebinarSBMPTNSeries4. Yuk, segera daftarkan dirimu!

1. Geografi

  • Tingkat persaingan: 15,74 persen

2. Geofisika

  • Tingkat persaingan: 13,74 persen

Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran 2022: UGM, UI, Undip, Unpad

3. Sastra Daerah untuk Sastra Jawa

  • Tingkat persaingan: 13,69 persen

4. Fisika

  • Tingkat persaingan: 12,61 persen

5. Kimia

  • Tingkat persaingan: 11,19 persen

6. Biologi

  • Tingkat persaingan: 10,58 persen

7. Teknik Perkapalan

  • Tingkat persaingan: 10,06 persen

8. Sastra Rusia

  • Tingkat persaingan: 8,92 persen

Baca juga: Pilihan Jurusan Kuliah Sesuai Kepribadian MBTI, Referensi SBMPTN 2022

9. Teknis Metalurgi & Material

  • Tingkat persaingan: 8,82 persen

10. Geologi

  • Tingkat persaingan: 7,93 persen

11. Teknologi Bioproses

  • Tingkat persaingan: 7,79 persen

12. Kesehatan Lingkungan

  • Tingkat persaingan: 7,39 persen

13. Teknik Kimia

  • Tingkat persaingan: 7,36 persen

14. Arkeologi

  • Tingkat persaingan: 6,89 persen

15. Teknik Elektro

  • Tingkat persaingan: 6,77 persen

Baca juga: Biaya Kuliah ITB Jalur SNMPTN, SBMPTN dan Jalur Mandiri 2022

16. Ilmu Keperawatan

  • Tingkat persaingan: 6,66 persen

17. Sastra Indonesia

  • Tingkat persaingan: 6,56 persen

18. Ilmu Sejarah

  • Tingkat persaingan: 6,18 persen

19. Teknik Lingkungan

  • Tingkat persaingan: 6,07 persen

20. Ilmu Filsafat

  • Tingkat persaingan: 5,88 persen

Baca juga: 5 Ciri Orang Cerdas Bukan Hanya Dilihat dari IQ, Kamu Punya Ciri-cirinya?

21. Sastra Cina

  • Tingkat persaingan: 5,56 persen

22. Teknik Biomedik

  • Tingkat persaingan: 5,45 persen

23. Sastra Belanda

  • Tingkat persaingan: 5,14 persen

24. Kesehatan Masyarakat

  • Tingkat persaingan: 5,10 persen

25. Sastra Jerman

  • Tingkat persaingan: 5,03 persen

Close Ads X