KOMPAS.com - Tak lama lagi, pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2023 akan dibuka.
Tepatnya mulai 23 Maret 2023 mendatang. Apakah kamu tertarik ikut UTBK SNBT 2023? Lantas apa syarat UTBK 2023?
Hal pertama yang harus dilakukan ialah calon mahasiswa registrasi akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023.
Melansir laman SNPMB BPPP, calon mahasiswa harus memahami beberapa hal jika ingin tahu syarat UTBK 2023 ini.
Baca juga: Kapan Daftar UTBK SNBT 2023 Dibuka?
Adapun syarat bagi peserta ikut UTBK SNBT 2023 antara lain:
1. Memiliki Akun SNPMB 2023.
2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
3. Siswa SMA/MA/SMK/sederajat calon lulusan tahun 2023 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2023).
Catatan, Surat Keterangan Siswa Kelas 12 disertai dengan:
4. Siswa lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2021 dan 2022 atau lulusan Paket C tahun 2021 dan 2022 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2023). Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
Baca juga: Jurusan Sepi Peminat di Unpad 2022, Ada 1 Jurusan Diminati 77 Orang