KOMPAS.com - Institut Teknologi Bandung ( ITB) memiliki 22 jurusan atau program studi ( prodi) yang mensyaratkan calon mahasiswa tidak buta warna.
Aturan ini berlaku saat Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT ) 2023 atau melalui jalur mandiri.
Persyaratam tidak boleh buta warna di beberapa jurusan ITB ini berlaku untuk buta warna total maupun buta warna parsial.
Baca juga: 10 Jurusan Sepi Peminat UI, ITB, dan UGM pada UTBK SNBT 2023
Saat ini ITB memiliki 12 fakultas yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa baru. Termasuk 8 Fakultas yang beberapa jurusan di dalamnya menyatakan bebas buta warna.
Selain tidak buta warna, persyaratan peserta UTBK SNBT 2023 di ITB lainnya ialah memenuhi ketentuan pelaksanaan seleksi SNBT dan tidak pernah tercatat sebagai mahasiswa program Sarjana ITB.
Untuk persyaratan tidak buta warna total maupun parsial, berikut ini daftar 22 jurusan dari 8 fakultas ITB di UTBK SNBT 2023 maupun untuk jalur mandiri:
1. Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH)
SITH ITB terbagi atas program sains dan rekayasa. Untuk SITH-Program Sains, terdiri dari jurusan yakni:
Sementara SITH-Program Rekayasa, terdiri atas program studi:
Baca juga: 10 Jurusan yang Bakal Booming di Masa Depan, Referensi SNBP-SNBT 2023
2. Sekolah Farmasi