KOMPAS.com - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 akan ditutup hari ini, Jumat (14/3/2023) pukul 15.00 WIB.
Ketua Pelaksana Eksekutif Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Budi Prasetyo Widyobroto memastikan, penutupan pendaftaran UTBK SNBT 2023 dilakukan sesuai jadwal.
"Sampai saat ini masih sesuai jadwal. Belum ada rencana ada perpanjangan," kata Budi kepada Kompas.com, Kamis (13/4/2023).
UTBK SNBT merupakan salah satu dari rangkaian Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023.
Hingga Rabu (12/3/2023) malam, jumlah pendaftar telah mencapai 707.059.
Baca juga: SNBP 2023 Sudah Diumumkan, Berikut Biaya Kuliah di UI, UNS, dan Unpad
Bagi siswa SMA atau sederajat yang berencana mengikuti UTBK SNBT 2023, segera daftarkan diri melalui link portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.
Perlu dicatat, pendaftaran UTBK SNBT 2023 ini hanya bisa dilakukan oleh pendaftar yang sudah membuat akun SNPMB.
Selain lulusan SMA atau sederajat 2023, UTBK SNBT tahun ini juga dapat diikuti oleh lulusan 2022 dan 2021, termasuk para lulusan Paket C.
Baca juga: Biaya Kuliah di Binus Tahun Ajaran 2023/2024
Setelah mengakses link pendaftaran tersebut, ada beberapa langkah yang diperlukan untuk mendaftar UTBK SNBT 2023.
Berikut langkah-langkahnya:
Panduan pendaftaran UTBK SNBT 2023 dapat dilihat secara rinci pada link ini.
Baca juga: Drama Pemilihan Rektor UNS, Kemendikbud Vs Majelis Wali Amanat Kampus
Peserta yang mendaftar UTBK SNBT 2023, diwajibkan untuk membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000.
Biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apa pun.
Pembayaran dapat dilakukan melalui Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BTN, Bank BRI, dan Bank BSI.
Terkait cara pembayaran UTBK SNBT 2023, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut sesuai bank yang dipilih:
Tanpa pembayaran ini, Anda tidak bisa menyelesaikan pendaftaran UTBK SNBT 2023.
Baca juga: Kisah di Balik Viralnya Kado Saham Wisuda Mahasiswi UI
Para peserta wajib mengetahui tanggal-tanggal penting pelaksanaan UTBK SNBT 2023. Simak jadwal berikut:
Baca juga: Mahasiswa UMY Bisa KKN Sekaligus Umrah di Mekkah, Ini Kegiatannya
(Sumber: Kompas.com/Yefta Christopherus Asia Sanjaya | Editor: Rizal Setyo Nugroho)