KOMPAS.com - Siswa atau peserta yang memilih Universitas Brawijaya ( UB) sebagai lokasi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023, ketahui aturan atau tata tertib yang ada. Termasuk ketentuan berpakaian peserta UTBK.
Gelombang pertama UTBK SNBT 2023 di UB, digelar serentak dengan pusat UTBK lainnya. Tepatnya, digelar pada 8 Mei 2023.
Informasi terkait lokasi, ruang ujian diinformasikan secara lengkap melalui Peta UTBK 2023 yang bisa dicek di laman Selma UB.
UB perbolehkan peserta melihat lokasi sebelum UTBK berlangsung, dengan tetap mengedepankan protokol Kesehatan.
Baca juga: H-5 UTBK SNBT 2023, Ini Dokumen yang Harus Dibawa Saat Tes
Bagi peserta yang memilih UB, pintu masuk lokasi ujian di Pusat UTBK UB adalah melalui gerbang Jalan Veteran.
Peserta yang datang sendiri dengan menggunakan kendaraan baik roda dua maupun roda empat akan diarahkan untuk menuju area parkir sesuai dengan lokasi ujian.
Peserta yang hadir dengan pengantar hanya boleh diantar sampai drop zone lokasi ujian yang telah ditentukan.
Lalu, peserta harus mengikuti arahan petugas untuk menuju lokasi ujian.
Bagi peserta yang diantar oleh orangtua, wali, kerabat, teman atau menggunakan ojek online, hanya bisa mengantar peserta sampai drop zone maka pengantar dapat keluar melalui pintu Gerbang BNI dan DI Panjaitan.
Baca juga: 6 Jalur Mandiri PTN 2023 Tanpa Uang Pangkal: UGM, UI, ITS, hingga UIN
Gerbang masuk Veteran akan dibuka pukul 05.30 dan ditutup pukul 09.00 WIB untuk memastikan tidak ada pihak yang tidak berkepentingan memasuki area ujian
Peserta dari sesi berikutnya dapat memasuki area UB setelah gerbang Veteran dibuka jam 11.00 WIB
Prosedur yang harus dilaksanakan sebelum memasuki gedung dan ruang ujian UTBK SNBT 2023 adalah sebagai berikut :
1. Peserta dengan pengantar hanya boleh turun di drop zone, dan berjalan menuju gedung untuk ujian.
2. Peserta yang datang sendiri menggunakan kendaraan pribadi harus parkir di area yang telah ditentukan petugas, dan berjalan menuju gedung untuk ujian.
3. Peserta senantiasa memperhatikan jarak fisik saat mengantri untuk pemeriksaan suhu tubuh, maupun saat berada di ruang transit sebelum memasuki ruang ujian.
4. Peserta masuk menuju ke ruang transit dengan tetap menerapkan protokol kesehatan setelah diizinkan oleh petugas.
5. Peserta hanya boleh memasuki ruangan setelah diinformasikan oleh petugas ruangan dan telah melalui pemeriksaan metal detector yang telah disediakan.
6. Peserta memasuki ruangan satu persatu.
Baca juga: Biaya Kuliah S1 Kedokteran UI, UGM, Unair, Undip, Unpad, dan Brawijaya
Sebelum Ujian Berlangsung
1. Peserta ujian harus sudah mengetahui ruang ujian dan lokasi ujian sehari sebelum ujian berlangsung.
2. Peserta harus membawa :
3. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt).
4. Peserta harus bersepatu.
5. Peserta harus datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai. Keterlambatan dengan alasan apapun sejak waktu tes dimulai, Peserta tidak diperbolehkan mengikuti ujian.
6. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian.
7. Peserta tidak diperbolehkan membawa daftar logaritma, segala jenis kalkulator, kertas, buku maupun catatan lain, alat komunikasi seperti telepon seluler, jam tangan (arloji), kamera, modem, segala jenis alat elektronik untuk merekam dan sebagainya.
8. Peserta tidak diperbolehkan bekerja sama dengan pihak manapun dengan berkomunikasi secara langsung dan tidak langsung terkait dengan pelaksanaan ujian dengan metode komunikasi apapun.
9. Tas, buku, dan catatan dalam bentuk apapun dikumpulkan di tempat yang telah ditentukan.
10. Peserta akan digeledah jika dianggap ada sesuatu hal yang mencurigakan.
11. Peserta harus duduk di tempat yang sudah ditentukan sesuai dengan nomor peserta dan nomor meja, tidak diperbolehkan menempati tempat duduk lain.
12. Peserta meletakkan Kartu Tanda Peserta Ujian dengan foto menghadap ke atas.
13. Peserta Mengisi daftar hadir dengan menggunakan alat tulis yang telah disediakan.
14. Peserta yang kehilangan Kartu Tanda Peserta Ujian harus segera melaporkan diri kepada Pengawas Ujian.
15. Peserta memasukan Nomor Peserta dan NISN Peserta sebagai PIN Peserta.
16. Melakukan latihan UTBK sesuai dengan waktu yang disediakan untuk meyakinkan bahwa aplikasi sudah bisa digunakan.
Saat mengerjakan ujian UTBK SNBT 2023
1.Membaca dengan seksama petunjuk mengerjakan ujian yang sudah tersedia pada aplikasi ujian.
2. Memasukkan Nomor Peserta dan PIN setelah memilih pilihan menu MULAI UJIAN. PIN ujian akan diberikan/diinformasikan kepada peserta oleh Pengawas Ujian sesaat sebelum ujian dimulai.
3. Mengecek kesesuaian identitas yang tampil di layar perangkat dan klik pernyataan SETUJU sebelum memulai ujian.
4. Mengikuti petunjuk / aba-aba dari pengawas terkait waktu mulai ujian
5. Mengerjakan soal sesuai dengan lama waktu pengerjaan.
6. Menjawab butir soal dengan cara memilih/meng-klik opsi jawaban menggunakan mouse.
7. Peserta dapat mengubah pilihan jawaban dengan cara memilih/mengklik pilihan jawaban lain yang dianggap benar. Jawaban peserta otomatis akan terganti dengan pilihan jawaban yang terakhir.
8. Peserta dapat mengidentifikasi kelengkapan jawaban pada daftar soal di sisi kiri layar monitor. Soal-soal yang belum dijawab ditandai dengan kotak warna Putih dan soal-soal yang sudah dikerjakan ditandai dengan kotak warna Biru
9. Selama ujian berlangsung, peserta tidak diperbolehkan :
10. Apabila Peserta melakukan kecurangan pada Poin B.9 maka yang bersangkutan akan dicatat di dalam Berita Acara Pelanggaran Ujian (BAPU)
11. Aplikasi UTBK akan berhenti secara otomatis ketika waktu tes berakhir dan peserta wajib klik tombol “OK”.
Baca juga: Kemenkeu Buka Lebih dari 100 Lowongan Magang Mahasiswa D3, D4, dan S1
12. Peserta yang meninggalkan ruangan setelah memasukan Token Ujian dan karena satu dan lain hal tidak kembali lagi hingga waktu ujian berakhir, dinyatakan telah selesai menempuh ujian UTBK.
Selama ujian, peserta ujian juga disarankan menggunakan masker medis dan mentaati arahan petugas lapangan dalam penerapan protokol kesehatan dan pelaksanaan UTBK.
Sesudah mengerjakan ujian UTBK SNBT 2023
1. Memastikan kembali identitas dan jawaban yang telah diisikan sebelum “klik” tombol selesai ujian.
2. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi.
3. Peserta dapat meninggalkan tempat setelah diberi instruksi oleh Pengawas Ujian.
4. Setiap pelanggaran terhadap tata tertib ujian masuk akan mengakibatkan peserta dibatalkan ujiannya
Pihak SNPMB meminta peserta wajib mengetahui jam tes yang tertera dan meninjau lokasi tes UTBK 1 hari sebelum tes dimulai.
Adapun rincian jam pelaksanaan UTBK 2023 adalah sebagai berikut:
UTBK SNBT 2023 sesi pagi
UTBK SNBT 2023 sesi siang
Itulah aturan, syarat mengikuti UTBK SNBT 2023 di Universitas Brawijaya.