KOMPAS.com - Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ( UTBK SNBT) 2023 resmi digelar mulai hari ini, Senin (8/5/2023).
Mahasiswa yang mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) perlu memperhatikan persyaratan yang berlaku di masing-masing kampus yang dituju. Hal ini juga berlaku untuk calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan di Universitas Gadjah Mada ( UGM).
UGM menjadi salah satu Pusat UTBK 2023 dengan menyediakan 31 laboratorium yang digunakan untuk menunjang kegiatan ini.
Baca juga: UTBK 2023, Peserta Disarankan Datang Satu Jam Lebih Awal
Laboratorium yang digunakan untuk ujian tersebar di 12 tempat milik UGM yaitu:
Baca juga: Rekomendasi Pakaian Peserta UTBK 2023, Apakah Boleh Pakai Jeans?
Direktur Pendidikan dan Pengajaran UGM, Prof. Gandes Retno Rahayu mengatakan, sebanyak 13.448 peserta dari berbagai daerah di Indonesia terdaftar untuk mengikuti UTBK 2023 di UGM. UTBK-SNBT 2023 UGM kali ini juga diikuti oleh satu orang peserta difabel tunadaksa, yang akan mengikuti tes di FK-KMK.
"Peserta difabel ini nantinya akan didampingi oleh Pokja Peduli Difabel UGM selama mengikuti tes,” imbuh Gandes dalam keterangan resmi.
Peserta UTBK 2023 diharapkan hadir di lokasi 45 menit sebelum rangkaian UTBK 2023 dimulai pada setiap sesinya.
Peserta juga wajib membawa Kartu Tanda Peserta UTBK 2023 dan dokumen resmi lainnya, serta wajib menggunakan masker dan mengikuti peraturan yang diberlakukan di Pusat UTBK.
Baca juga: Tata Tertib Ikuti UTBK SNBT 2023 di UGM, Jangan Pakai Kaus Oblong
Melansir melalui laman UGM, berikut syarat peserta UTBK yang perlu diketahui calon mahasiswa.
Itulah beberapa syarat peserta UTBK untuk calon mahasiswa yang melakukan UTBK 2023 di UGM. Informasi lebih lengkap bisa diakses melalui laman https://um. ugm.ac.id/