KOMPAS.com - Lini masa media sosial ramai membahas soal review Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ( UTBK SNBT) 2023 yang digelar mulai hari ini, Senin (8/5/2023).
"Mau review dikit soal UTBK barusan, bikin thread ada yang mau aku tag?" tulis akun ini.
"REVIEW SOAL DAN SUASANA UTBK DAY 1. Enih menurut ak aja yah, menurut personal," tutur akun lain.
Review UTBK SNBT itu meliputi suasana hingga bentuk soal ujian.
Ribuan warganet meninggalkan komentar di dalam unggahan tersebut.
Mereka sangat antusias dengan adanya utas soal review UTBK 2023.
Baca juga: Komponen Soal UTBK SNPMB: Jenis, Jumlah, dan Durasi Pengerjaan
Ketua Pelaksana Eksekutif SNPMB 2023 Budi Prasetyo Widyobroto menanggapi adanya utas soal review UTBK SNBT 2023.
Menurutnya, review UTBK 2023 itu tidak akan membuka peluang kebocoran soal ujian.
"Tidak ada kebocoran (soal)," kata Budi, saat dihubungi Kompas.com, Senin (8/5/2023).
Meskipun ujian SNBT dibagi menjadi beberapa gelombang, Budi memastikan bahwa tidak ada celah untuk membocorkan soal ke sesama peserta.
"Setiap sesi berbeda. Jadi 28 sesi semua beda. Tiap siswa akan terima soal yang beda," tandas Budi.
Baca juga: Daftar Lokasi Pusat UTBK SNBT 2023, Berikut Link PTN dan Alamat Lengkapnya
Tahun ini, UTBK SNBT dilaksanakan selama 14 hari dengan 28 sesi.
Artinya, dalah satu hari akan ada dua sesi ujian, yakni pada pagi dan siang hari.
Gelombang I UTBK SNBT akan dilaksanakan pada 8-14 Mei 2023. Selanjutnya, gelombang II digelar pada 22-28 Mei 2023.
Dilansir dari Kompas.com JUmat (5/5/2023), berikut jadwal dan rincian jam pelaksanaan UTBK 2023:
Waktu pelaksanaan UTBK SNBT 2023 disesuaikan dengan pembagian waktu di Indonesia, yakni WIB, Wita, dan WIT.
Baca juga: Ramai soal Waktu Survei Lokasi Tes UTBK, SNPMB: Kebijakan Pusat UTBK