KOMPAS.com - Peserta seleksi Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN STAN) kini tinggal menunggu hasil tes UTBK Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023.
Hasil UTBK SNBT akan diumumkan Selasa, 20 Juni jam 15.00 WIB. Cara cek pengumuman UTBK SNBT 2023 bisa dilakukan melalui 38 link utama dan link mirror.
Nilai UTBK SNBT merupakan syarat wajib bagi peserta. Sebab PKN STAN adalah satu-satunya sekolah kedinasan yang menggunakan nilai UTBK dalam proses seleksinya.
Setelah nilai UTBK SNBT 2023 diumumkan, maka peserta bisa unduh dan cetak nilai UTBK SNBT 2023.
Kemudian nilai UTBK yang sudah keluar akan diproses untuk seleksi administrasi.
Bagi yang dinyatakan lolos seleksi administrasi pada 26 Juni 2023 akan bersiap melaksanakan Seleksi Kompetensi Dasar ( SKD).
Baca juga: Kapan SKD STAN 2023 Digelar? Cek Jadwal, Passing Grade, Jumlah Soal
Jadi, untuk calon mahasiswa PKN STAN ketahui dulu cara cek pengumuman UTBK SNBT 2023.
Setelah itu ketahui jadwal seleksi PKN STAN dan materi serta nilai ambang batas SKD STAN di bawah ini.
Sesuai tutorial cara cek pengumuman UTBK tahun lalu, ini rincian tahapan cek pengumuman:
1. Buka web, ketik https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ atau laman mirror perguruan tinggi tujuan lalu klik.