KOMPAS.com - Pengumuman UTBK SNBT 2023 dipastikan bakal dilakukan hari ini, Selasa (20/6/2023) pukul 15.00 WIB.
Informasi tersebut dikonfirmasi oleh Ketua Pelaksana Eksekutif SNPMB Budi Prasetyo.
"Tetap diumumkan sesuai dengan yang sudah diinfokan ke publik, 20 Juni 2023," ujarnya, saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (18/6/2023).
Pengumuman UTBK SNBT 2023 itu bisa dicek secara online melalui laman Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) di laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
Baca juga: Hasil UTBK SNBT Diumumkan 20 Juni 2023, Simak Cara Ceknya!
Selian melalui laman SNPMB 2023, calon mahasiswa juga bisa mengakses 37 link miror untuk melihat hasil pengumuman UTBK SNBT 2023.
Dikutip dari laman SNPMB, berikut 37 link mirror tersebut:
Dilansir dari Kompas.com, Sabtu (17/6/2023), berikut cara cek hasil pengumuman UTBK SNBT 2023:
Perlu diingat, jika peserta lolos UTBK SNBT 2023, maka halaman akan menampilkan informasi sebagai berikut:
Sebaliknya, apabila calon mahasiswa tidak lolos UTBK SNBT 2023, maka akan muncul peserta dengan nama dan nomor tersebut dinyatakan tidak diterima pada UTBK SNBT 2023.
Baca juga: Forum OSIS Nasional Gelar Istighosah Jelang Pengumuman UTBK-SNBT 2023, Berminat Ikut?
Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan lolos UTBK SNBT perlu melakukan tahapan selanjutnya, yakni mengunduh sertifikat UTBK.
Masa unduh sertifikat UTBK SNBT itu mulai 26 Juni-31 Juli 2023.
Sertifikat tersebut diperlukan untuk daftar ulang di perguruan tinggi negeri (PTN).
Adapun jadwal daftar ulang tersebut tidaklah sama. Masing-masing perguruan tinggi memiliki jadwal daftar ulang yang berbeda-beda.