KOMPAS.com - Hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2023 akan diumumkan pada hari ini, Selasa (20/6/2023).
Pengumuman hasil UTBK SNBT 2023 akan dilaksanakan serentak mulai pukul 15.00 WIB, sore nanti.
"Pengumuman SNBT resmi dapat diakses mulai tanggal 20 Juni 2023, pukul 15.00 WIB," demikian tertulis dari akun Instagram @_snpmbbppp.
Adapun pengumuman UTBK SNBT 2023 diumumkan melalui laman resmi SNPMB atau laman mirror.
Jadi, ada laman utama, yakni https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id serta 37 laman mirror dari perguruan tinggi negeri (PTN).
Baca juga: Cara Cek Pengumuman UTBK SNBT 2023, Klik pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Lihat postingan ini di Instagram
Baca juga: 5 Universitas Negeri yang Masih Buka Seleksi Mandiri Tanpa Syarat Nilai UTBK
Lantas, sampai kapan pengumuman UTBK SNBT 2023 bisa dilihat?
Saat dikonfirmasi, Ketua Pelaksana Eksekutif SNPMB Budi Prasetyo Widyobroto mengatakan bahwa hasil UTBK SNBT 2023 akan dibuka selama satu bulan lebih.
Menurutnya, hal itu berkaitan dengan pelaksanaan seleksi masuk di PTN.
"Masih kita buka sampai PTN yang membutuhkan selesai. Jadi lebih 1 bulan. Sudah ada ketentuan paling lambat jalur mandiri," ujar Budi, kepada Kompas.com, Selasa (20/6/2023).