KOMPAS.com - Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Prof. Mochamad Ashari mengatakan, jumlah calon mahasiswa yang lolos Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) sebanyak 223.217 peserta.
Dari 136 perguruan tinggi dan politeknik yang bisa dipilih calon mahasiswa lewat UTBK SNBT 2023, ada sejumlah perguruan tinggi yang paling diminati atau paling banyak dipilih oleh peserta UTBK SNBT 2023.
Prof. Ashari menerangkan, dalam UTBK SNBT 2023, Universitas Brawijaya ( UB) menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) yang paling banyak dipilih oleh calon mahasiswa, baik untuk pilihan pertama maupun pilihan kedua.
Kemudian, di peringkat kedua, ada Universitas Sebelas Maret (UNS). Dalam konferensi pers pengumuman UTBK SNBT 2023, berikut 20 PTN paling diminati di UTBK SNBT 2023.
Baca juga: Kapan Batas Unduh Sertifikat UTBK SNBT 2023? Catat Tanggalnya
1. Universitas Brawijaya (UB)
2. Universitas Gadjah Mada (UGM)
3. Universitas Indonesia (UI)
4. Universitas Sebelas Maret (UNS)
5. Universitsa Diponegoro (Undip)
6. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
7. Universitas Padjadjaran (Unpad)
8. Universitas Negeri Jakarta (UNJ)
9. Universitas Sumatera Utara (USU)
10. Universitas Negeri Surabaya (Unesa)
Baca juga: Di Mana Melihat Pengumuman UTBK SNBT 2023? Catat Link dan Jamnya
11. Universitas Hasanuddin (Unhas)
12. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
13. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)
14. Universitas Negeri Semarang (Unnes)
15. Universitas Airlangga (Unair)
16. Universitas Sriwijaya (Unsri)
17. UPN Veteran Jakarta
18. Universitas Andalas (Unand)
19. Universitas Negeri Padang (UNP)
20. Universitas Riau (Unri)
Baca juga: Cara Lapor Diri Online Saat Lolos PPDB Jakarta 2023, Klik Link Ini
Demikian 20 PTN paling diminati di UTBK SNBT 2023. Calon mahasiswa yang sudah mengikuti UTBK SNBT 2023 akan mendapatkan hasilnya pada 20 Juni 2023 pukul 15.00 WIB.