KOMPAS.com - Ada 20 jurusan kuliah jenjang S1 yang paling banyak peminat atau terfavorit selama Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau UTBK SNBT 2023.
Jurusan S1 terfavorit ini diumumkan oleh Ketua Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Prof Mochamad Ashari.
Ia mengatakan, dari hasil UTBK SNBT 2023, pihaknya membagi 20 jurusan paling diminati antara jenjang S1 atau akademik dengan vokasi (D3 dan D4).
"Jumlah pendaftar UTBK SNBT 2023 sendiri sebanyak 800.952 peserta," kata Prof Ashari.
Secara keseluruhan, jurusan kedokteran dan psikologi menjadi jurusan paling banyak peminat di UTBK SNBT 2023.
Baca juga: 4 PTN Buka Jalur Mandiri 2023 Tanpa Uang Pangkal, Segera Daftar
Sementara untuk jurusan S1 paling diminati UTBK SNBT 2023 di posisi pertama ialah pendidikan dokter Universitas Padjadjaran. Jumlah peminatnya mencapai 3.856 orang.
Berikut 20 jurusan S1 terfavorit di UTBK SNBT 2023:
1. Pendidikan dokter - Universitas Padjadjaran
2. Sekolah Teknik Elektro dan Informatika atau STEI Komputasi - Institut Teknologi Bandung
3. Psikologi - Universitas Gadjah Mada
4. Pendidikan Dokter - Universitas Indonesia
Baca juga: Cek Pengumuman UTBK SNBT dan Cetak Sertifikat di 38 Link Ini
5. Kedokteran - Universitas Gadjah Mada
6. Ilmu Komunikasi - UPN Veteran Jakarta Ju
7. Pendidikan dokter - Universitas Hasanuddin
8. Psikologi - Universitas Diponegoro
9. Kedokteran - Universitas Sebelas Maret
10. Psikologi - Universitas Negeri Jakarta
11. Ilmu psikologi - Universitas Indonesia
Baca juga: Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran 5 Kampus Yogyakarta, UGM hingga UII
12. Ilmu Hukum - Universitas Indonesia
13. Kedokteran - Universitas Airlangga
14. Ilmu Hukum - Universitas Padjadjaran
15. Kedokteran - Universitas Brawijaya
16. Hukum - Universitas Diponegoro
17. Psikologi - Universitas Brawijaya
18. Psikologi - Universitas Sebelas Maret
19. Psikologi - Universitas Pendidikan Indonesia
20. Ilmu Komunikasi - Universitas Negeri Jakarta
Itulah 20 jurusan S1 paling banyak diminati atau terfavorit di UTBK SNBT 2023. Sambil menunggu hasil UTBK, tidak ada salahnya jurusan di atas menjadi acuan bagi calon mahasiswa.