KOMPAS.com - Hanya dalam hitungan hari, Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2024 akan segera dilaksanakan.
UTBK SNBT 2024 akan digelar dalam dua gelombang, pertama mulai 30 April dan 2-7 Mei 2024. Kemudian gelombang kedua pada 14 sampai 20 Mei 2024.
Hasil UTBK akan sangat penting baik bagi kalian yang ingin masuk perguruan tinggi negeri (PTN) ataupun perguruan tinggi lain yang memiliki syarat ikut UTBK.
Baca juga: Besok UTBK SNBT Gelombang 1, Cek Dokumen yang Harus Dibawa
Oleh karena itu, sangat penting bagi peserta untuk UTBK untuk menjaga sikapnya dan tidak menyontek saat ujian berlangsung.
Agar tidak keliru, berikut beberapa hal yang dianggap pelanggaran dalam pelaksanaan UTBK SNBT 2024:
1. Menanyakan jawaban soal kepada siapa pun
2. Bekerja sama atau berkomunikasi (berbicara) dengan peserta lain
3. Bekerja sama atau berkomunikasi (terkoneksi/terhubung) dengan pihak luar
4. Memberi dan/atau menerima bantuan dalam menjawab soal ujian
5. Memperlihatkan pekerjaan/jawaban sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan/jawaban peserta lain
6. Meninggalkan ruang ujian selama ujian berlangsung, kecuali atas seizin pengawas ujian
7. Menggantikan atau digantikan oleh orang lain
8. Menyalin dan merekam soal ujian dengan menggunakan media apapun
Apabila melakukan kecurangan seperti pelanggaran di atas, maka peserta ujian akan ditulis di berita acara pelanggaran ujian dengan konsekuensi ujiannya dibatalkan.
Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran UI, Unair, UGM, Unpad, Unhas 2024
Selain itu, sebelum datang ke pusat UTBK, ada beberapa hal yang harus diperhatikan para peserta UTBK.
Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan peserta sebelum mengikuti UTBK 2024 yang dikutip dari akun Instagram resmi UI:
1. Sudah membaca dan memahami aturan ujian UTBK 2024.
2. Datang tepat waktu paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai.
3. Menggunakan sepatu, pakaian yang sopan, berkah, dan sesuai ketentuan.
Baca juga: Beasiswa S1-S3 ke Luar Negeri Buka Pertengahan hingga Akhir 2024
4. Membawa dokumen kelengkapan:
5. Istirahat yang cukup sebelum ujian berlangsung.
6. Peserta ujian sudah harus mengetahui ruang ujian dan lokasi ujian sehari sebelum ujian berlangsung.
7. Makan sebelum mengikuti ujian.