KOMPAS.com - Lulusan Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK) banyak yang mendaftar Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru ( UTBK SNBT) 2024.
Ketua Tim Penanggung Jawab SNPMB 2024 Prof. Ganefri mengatakan, lulusan SMK banyak mendaftar di jenjang S1 pada UTBK SNBT 2024.
"Lulusan SMK banyak yang masuk di S1," kata Prof. Ganefri saat konferensi pers di Kantor Kemendikbud Ristek, Jakarta, Kamis (13/5/2024).
Baca juga: 18 Beasiswa S1-S3 Luar Negeri Sepi Peminat padahal Benefitnya Melimpah
Prof. Ganefri menjelaskan, peserta lulusan SMK yang mendaftar di perguruan tinggi negeri (PTN) akademik jenjang D3 ada sebanyak 40.284 orang.
Lalu, jenjang D4 ada 41.765 orang, dan S1 ada 224.571, kemudian di PTN Vokasi ada 34.204 orang lulusan SMK yang mendaftar D3, 31.422 orang mendaftar D4, dan 6.371 orang mendaftar jenjang S1 di perguruan tinggi keagamaan Islam (PTKIN).
Meski banyak lulusan SMK yang mendaftar jenjang S1, pemerintah kata Prof. Ganefri, sebenarnya ingin lulusan SMK bisa langsung bekerja setelah lulus.
"Padahal harapan kami anak-anak SMK lanjut bekerja atau ke (kuliah) ke vokasi," ujarnya.
Sementara itu, lanjut Prof. Ganefri, total pendaftar UTBK SNBT Tahun 2024 adalah 785.058 lulusan yang terdiri dari:
Baca juga: Data BPS: 2,2 Juta Lulusan SMK Tidak Lanjut Kuliah atau Kerja
Dari jumlah pendaftar tersebut, sebanyak 661.076 merupakan lulusan tahun 2024, 104.750 lulusan tahun 2023, dan 19.232 lulusan tahun 2022.
"Sebanyak 260.069 di antaranya adalah pendaftar pelamar Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah)," pungkas Prof. Ganefri.