KOMPAS.com - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) resmi dibuka hari ini, Selasa (11/3/2025) pukul 15.00 WIB.
Pendaftaran UTBK SNBT 2025 dapat dilakukan hingga Kamis (27/3/2025) pukul 15.00 WIB.
Calon peserta yang ingin mendaftar UTBK SNBT 2025 harus memiliki akun permanen Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025.
Pendaftaran UTBK SNBT 2025 dapat diikuti oleh lulusan SMA/SMK/MA/sederajat serta peserta Paket C tahun 2023, 2024, dan 2025.
Lantas, berapa biaya pendaftaran UTBK SNBT 2025?
Baca juga: Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 Dibuka Hari ini Pukul 15.00 WIB, Berikut Tata Cara dan Syaratnya
Dikutip dari laman resmi SNPMB, peserta harus membayar biaya UTBK SNBT 2025 sebesar Rp 200.000 sebagai syarat pendaftaran.
Namun, bagi peserta Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, tidak dibebani biaya pendaftaran UTBK SNBT 2025 atau gratis.
Pembayaran pendaftaran UTBK SNBT 2025 dapat dilakukan melalui Bank Mandiri, BRI, BNI, BSI, dan BTN.
Baca juga: Pendaftaran UTBK SNBT 2025 Dibuka Pukul 15.00 WIB, Klik Snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Calon mahasiswa dapat melakukan registrasi pendaftaran UTBK SNBT 2025 secara online melalui portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau klik di sini.
Calon mahasiswa yang ingin mendaftar UTBK SNBT 2025 wajib memenuhi persyaratan yang ditentukan.
Berikut syarat pendaftaran UTBK SNBT 2025:
Baca juga: Siswa Wajib Simpan Permanen Akun SNPMB 2025 agar Bisa Daftar SNBP dan SNBT, Ini Caranya
Calon mahasiswa bisa memilih dua program akademik dan 1 program vokasi atau 1 program akademik dan 2 program vokasi.
Peserta juga dapat memilih 3 program vokasi dengan minimal 1 program studi D3.
Bagi calon mahasiswa yang sudah membuat akun SNPMB, mereka hanya perlu melengkapi proses pendaftaran UTBK SNBT 2025.
Berdasarkan buku Panduan Pendaftaran UTBK-SNBT 2025, berikut tata cara pendaftaran SNBT 2025:
Jangan lupa untuk mencetak kartu tanda peserta agar bisa dibawa saat melaksanakan UTBK.
Baca juga: Syarat Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 yang Dimulai pada 11 Maret 2025
Berikut jadwal pendaftaran UTBK SNBT 2025:
Baca juga: Dibuka Besok, Ini 5 Kriteria Peserta yang Bisa Daftar UTBK-SNBT 2025