Perhatikan, Siswa Tidak Mampu Bisa Daftar Sekaligus SNMPTN dan KIP Kuliah

Kompas.com - 21/02/2020, 17:29 WIB
Peluncuran Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru 2020 dilakukan oleh Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Dirjen Belmawa) Prof. lsmunandar yang mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. lkut serta mendampingi Prof. Ravik Karsidi, Prof. Mohammad Nasih (Ketua LTMPT), Prof. Dr. Sutrisna Wibawa (Wakil Ketua 11), serta Prof. Syafsir Akhlus (Pengurus MRPTNl) di Gedung D Kemendikbud (15/11/2019). DOK. KOMPAS.com/YOHANES ENGGARPeluncuran Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru 2020 dilakukan oleh Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Dirjen Belmawa) Prof. lsmunandar yang mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. lkut serta mendampingi Prof. Ravik Karsidi, Prof. Mohammad Nasih (Ketua LTMPT), Prof. Dr. Sutrisna Wibawa (Wakil Ketua 11), serta Prof. Syafsir Akhlus (Pengurus MRPTNl) di Gedung D Kemendikbud (15/11/2019).

KOMPAS.com - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SNMPTN) untuk 2020 telah dibuka sejak 14 Februari hingga 27 Februari 2020.

Namun, dilansir dari laman resmi Kemendikbud, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT) akan memperpanjang masa pendaftaran SNMPTN hingga akhir Maret 2020.

Kebijakan tersebut diambil untuk memfasilitasi calon mahasiswa dari keluarga tidak mampu yang tidak memiliki Kartu Indonesia Pintar ( KIP) bisa mendaftar untuk KIP Kuliah. Pendaftaran KIP Kuliah baru akan dibuka pada awal Maret 2020.

Baca juga: Pendaftaran KIP Kuliah untuk SNMPTN, Simak Informasinya...

Bisa daftar SNMPTN atau KIP Kuliah dulu

Bagi calon mahasiswa yang belum memiliki KIP Pelajar (SMA atau SMK) dan membutuhkan dukungan KIP Kuliah, tetap bisa mendaftar SNMPTN 2020. Mereka bisa memilih untuk mendaftar SNMPTN terlebih dahulu atau mendaftar untuk KIP Kuliah terlebih dahulu.

Calon mahasiswa yang tidak membutuhkan dukungan KIP Kuliah dan ingin mendaftar seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur SNMPTN dapat melakukan pendaftaran hingga 27 Februari 2020, dan harus langsung finalisasi.

Bagi calon mahasiswa yang sudah memiliki KIP Pelajar tetap bisa melakukan pendaftaran SNMPTN sesuai dengan jadwal yang ditetapkan, yakni 14 Februari sampai 27 Februari 2020, namun bisa memilih dua opsi waktu untuk finalisasi.

Ketua LTMPT, Prof. Mohammad Nasih mengatakan calon mahasiswa tanpa KIP Pelajar bisa mendaftar SNMPTN hingga finalisasi terlebih dahulu, baru mendaftar KIP Kuliah.

Atau sebaliknya, yakni menunggu hingga Maret untuk mendaftar KIP dahulu baru finalisasi pendaftaran SNMPTN.

"Silakan saja. Boleh daftar dan finalisasi sekarang. Nanti kalo KIP-nya sudah dapat tinggal ngelaporin. Daftar nanti nunggu KIP keluar juga bisa. Dua-duanya bisa dipilih," ujar Prof. Nasih di Jakarta, Rabu (19/2/2020).

Ada perpanjangan waktu

Ia mengimbau peserta SNMPTN agar tidak perlu khawatir karena akan ada perpanjangan waktu untuk pendaftaran SNMPTN.

Page:
Close Ads X