Dengan melihat tahapan pendaftaran yang ada, maka tiap peserta dapat mengetahui berkas atau dokumen apa saja yang semestinya dipersiapkan untuk melengkapi informasi di tahap ini.
1.Gadget dan koneksi internet yang baik, mengingat sistem pendaftaran seluruhnya dilakukan secara daring;
2. Akun pendaftaran. Pastikan kata sandi dan email sudah sesuai dengan saat akun dibuat;
3. Ketahui secara persis berapa besaran penghasilan orangtua yang akan diinput;
4. Siapkan dokumen-dokumen dalam bentuk soft file (sesuai ketentuan) yang akan diunggah di bagian portofolio dan prestasi;
Baca juga: Trending MyTelkomsel Error, Berikut Penjelasan serta Cara Beli Pulsa dan Internet Telkomsel...
Setelah selesai di tahap pendaftaran, maka peserta harus menunggu dimulainya tahap selanjutnya yakni pengumuman hasil SNMPTN dan pendaftaran ulang bagi yang dinyatakan diterima.
Berdasarkan jadwal yang ada di laman LTMPT, setelah pendaftaran, pengumuman akan disampaikan pada 22 Maret 2021 (namun belum diketahui pukul berapa).
Sementara proses daftar ulang seluruhnya akan bergantung pada jadwal masing-masing PTN yang menerima Anda sebagai calon mahasiswa barunya..
Untuk tahap daftar ulang, biasanya antara satu perguruan tinggi dengan perguruan tinggi yang lain akan memiliki jadwal yang berbeda-beda. Jadi pantau terus laman-laman resmi PT yang Anda tuju untuk mengetahui informasinya.
Baca juga: Viral Unggahan Suratpad, Situs untuk Tulis Surat, Pembuatnya Mahasiswa Aceh
Infografik: Cara Registrasi LTMPT