Jadi, hasil tryout ini bisa membantu kamu untuk mendapatkan gambaran (nilai) seperti pada pelaksanaan UTBK SBMPTN sebenarnya.
Setelah menyelesaikan Tryout Online, kamu dapat mengecek peluangmu untuk masuk ke 2 pilihan jurusan serta universitas yang kamu tuju.
Baca juga: 30 Jurusan UI dengan Daya Tampung Terbanyak di SBMPTN 2021
Syarat untuk bisa menggunakan fitur Cek Peluang:
Selain dapat hasil peluang lolos di universitas impianmu, kamu juga bisa mendapatkan rekomendasi universitas lain sesuai dengan jurusan yang kamu pilih.
Dengan begitu, kamu dapat menyusun strategi lolos SBMPTN.
Baca juga: Daya Tampung UGM di SBMPTN 2021, Ada 69 Prodi S1
"Gunakan fitur Cek Peluang untuk tahu peluang kamu masuk jurusan impian! Cukup kerjakan tryout sampai selesai, isi universitas dan jurusan tujuan, dan tunggu hasilnya keluar deh!" tulis akun Instagram Quipper Campus, Selasa (9/3/2021).
Di akhir periode, siswa dengan nilai tertinggi berkesempatan menang hadiah total Rp 12 juta.
Info lengkap seputar pendaftaran tryout dapat diakses melalui tautan bit.ly/tocekpeluang2021