"Ya sementara, 1-2 hari ini tunggu dulu. Kalau habis pasti akan kami infokan agar pilih pusat UTBK yang lain," kata dia.
Baca juga: LTMPT: Pilih Pusat UTBK di Luar Domisili Tidak Didiskualifikasi
Pendaftar dapat mendaftar di pusat UTBK di luar wilayah domisili jika jumlah kursi di pusat UTBK wilayah domisili pendaftar telah habis.
Ketua Tim Pelaksana Eksekutif Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mohammad Nasih menekankan, mereka yang memilih tes di luar wilayah domisili tidak akan didiskualifikasi.
"Kalau di wilayah yang bersangkutan habis, silakan saja pilih wilayah yang disukai. Tidak ada diskualifikasi," ujar Nasih saat dihubungi Kompas.com, Sabtu, (27/3/2021).
Jika harus memilih lokasi UTBK di luar wilayah domisili, peserta atau pendaftar tersebut harus mengikuti aturan dari Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 daerah.
LTMPT tengah meminta data ke pusat UTBK mengenai penawaran atau pengaturan kelas.
Saat ditanya soal data terakhir kapasitas kursi ujian yang sudah terisi di masing-masing pusat UTBK, LTMPT belum bisa memberikannya.
Berdasarkan keterangan Budi, hingga Sabtu siang, ada 5 universitas yang kursi ujiannya hampir terisi penuh
Kelima universitas itu adalah, tiga berada di Jakarta yaitu UI, UNJ, dan UPN; serta UGM dan Unsoed.
Untuk lokasi pusat UTBK lain, kata Budi, kursi ujian masih tersedia.