Universitas Brawijaya Sediakan Shuttle Bus bagi Peserta UTBK

Kompas.com - 13/04/2021, 14:02 WIB
Suasana kampus Universitas Brawijaya, Kota Malang, Rabu (17/7/2019) KOMPAS.com/ANDI HARTIKSuasana kampus Universitas Brawijaya, Kota Malang, Rabu (17/7/2019)
Penulis Dian Ihsan
|
Editor Dian Ihsan

Menurut Huda, shuttle bus ini bisa digunakan bagi peserta yang menggunakan angkutan umum atau diantar dan diturunkan di gerbang veteran.

Baca juga: Pusat UTBK UNS: Peserta Tidak Wajib Bawa Hasil Tes Covid-19

"Setiap peserta yang berjalan kaki akan langsung kami tanya lokasi ujiannya. Jika jauh maka akan langsung kami minta naik ke shuttle bus supaya bisa diantar ke lokasi ujian masing-masing," kata dia melansir laman UB, Selasa (13/4/2021).

Sedangkan bagi mahasiswa atau pengantar yang membawa kendaraan sendiri, maka akan diarahkan ke kantong-kantong parkir.

"Beberapa kantor parkir seperti di belakang FPIK dan Fapet serta Gedung Samantha Krida.

Efisien waktu

Vita, salah satu peserta UTBK dari Jombang mengaku sangat terbantu dengan adanya shuttle bus karena lebih efisien dalam waktu

"Saya awalnya tidak mengetahui kalau UB menyediakan shuttle bus. Ternyata dengan shuttle bus ini saya bisa mengatur waktu ke lokasi ujian menjadi lebih efisien," jelas dia.

Dia menambahkan, shuttle bus yang disediakan UB berupa kendaraan HiAce.

Shuttle bus yang disediakan, lanjut dia, akan stand by dalam dua sesi pagi dan siang hari.

Baca juga: Pusat UTBK UI Wajibkan Beberapa Syarat Peserta Ujian, Cek di Sini

"Pagi jam 5.15 sudah kita siapkan sedang untuk sesi siang pukul 11.00 kendaraan sudah bersiap-siap untuk mengantar peserta," pungkas dia.

Page:
Close Ads X