Berkas yang diunggah akan diverifikasi oleh petugas pada 3-5 Juli 2021, dan diumumkan pada 6 Juli 2021.
Informasi lengkapnya dapat diakses di sini.
UNY telah merilis informasi resmi mengenai daftar ulang bagi calon mahasiswa baru UNY jalur SBMPTN 2021.
Berdasarkan informasi resmi, seluruh calon mahasiswa wajib mengisi data isian sosial ekonomi untuk penentuan UKT melalui laman http://ukt.uny.ac.id pada 15-18 Juni 2021.
Jika calon mahasiswa tidak mengisi hingga batas waktu yang ditentukan, secara otomatis calon mahasiswa tersebut dikenai UKT tertinggi.
Registrasi ulang melalui laman https://registrasi.uny.ac.id dilakukan pada 22 Juni-2 Juli 2021.
Saat melakukan registrasi ulang, calon mahasiswa wajib mengunggah dokumen-dokumen berikut:
Tak hanya itu, calon mahasiswa baru mengunduh dan/atau mencetak kartu registrasi yang tercantum Nomor Induk Mahasiswa (NIM) sebagai bukti melakukan registrasi.
Calon mahasiswa yang tidak memenuhi langkah-langkah dan syarat yang ditentukan, dinyatakan mengundurkan diri dan kehilangan hak sebagai calon mahasiswa baru jalur UBTK-SBMPTN 2021.
Sementara bagi calon mahasiwa yang kemudian dinyatakan tidak lulus SLTA, maka kelulusan UTBK-SBMPTN 2021 dibatalkan.