KOMPAS.com – Institut Teknologi Bandung ( ITB) merupakan salah satu perguruan tinggi yang diincar oleh calon mahasiswa, pasalnya kampus tersebut memiliki reputasi tinggi di kancah nasional dan internasional karena kemampuan universitas dalam menyabet keberhasilan dan penghargaan.
Selain itu, ITB juga dikenal mampu membekali mahasiswa dengan daya saing secara intelektual dan karakter.
Pembentukan karakter mahasiswa di ITB tersebut didukung dengan berbagai organisasi seperti Himpunan Mahasiswa Jurusan, Unit Kegiatan Mahasiswa, Paguyuban, kepanitiaan, dan bentuk aktivitas lain yang dapat mengembangkan potensi diri mahasiswa.
Baca juga: 17 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan, Kamu Pilih Mana?
Oleh karena itu, setiap tahunnya ITB menjadi favorit calon mahasiswa baru yang ingin melanjutkan pendidikannya ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Mengetahui daya tampung bisa menjadi salah satu strategi. Dengan begitu, kamu bisa mengukur tingkat keketatan masuk ke sebuah jurusan untuk bisa menentukan seberapa besar persiapan yang perlu dilakukan.
Namun, tak seperti kampus-kampus negeri yang lain, ITB tidak memberi pilihan jurusan saat seleksi masuk, melainkan lebih dahulu memilih fakultas. Bila diterima, mahasiswa akan mengikuti Program Tahap Persiapan Bersama, setelah itu baru memilih jurusan kuliah.
Bagi calon mahasiswa yang tertarik masuk ke ITB, berikut ini informasi data daya tampung ITB dan 22 jurusannya yang terbagi atas jurusan Sosial dan Humaniora (Soshum) dan Sains dan Teknologi (Sainstek) berdasarkan data SNMPTN dan SBMPTN 2022 lalu dilansir dari laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Baca juga: Sosok Tiara, Lulus ITB dengan IPK Tertinggi, Belajar Pukul 4 Pagi
1) Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB)
2) Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM)
3) Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) - Kampus Ganesa
Baca juga: Cerita Azka, Raih Beasiswa Penuh ke Jepang karena Aktif Berorganisasi