8 Prospek Kerja Jurusan K3, Tertarik Pilih Ini di SNBT 2023?

Kompas.com - 06/03/2023, 19:05 WIB
Ilustrasi keselamatan kerja KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMOIlustrasi keselamatan kerja
|
Editor Dian Ihsan

3. Health and Safety Engineers

Profesi ini bertugas untuk membuat sekaligus mengembangkan sistem dan prosedur yang telah dirancang secara khusus untuk mencegah terjadinya cedera pada karyawan dan menjaga properti perusahaan dari kerusakan.

4. Pengawas kontruksi bangunan

Seorang pengawas konstruksi bangunan juga bertugas untuk memeriksa dan memastikan kesesuaian struktur bangunan dengan spesifikasi, kode dan berbagai regulasi lainnya yang berkaitan dengan K3.

Pemeriksaan ini bisa bersifat menyeluruh ataupun hanya terbatas pada bagian tertentu pada bangunan. Seperti sistem saluran air dan sistem elektrik.

5. Advisor dan Auditor K3

Seorang advisor atau konsultan K3 bertugas untuk memberikan rekomendasi pada perusahaan terkait penerapan K3 di lingkungan kerja.

Sementara itu, seorang auditor bertugas untuk memeriksa penerapan prosedur K3 tersebut, apakah sudah sesuai dengan aturan dan kebijakan yang berlaku atau belum.

Baca juga: Alumnus S2 Jurusan Filologi UI: Jurusan Langka tapi Prospek Kerja Luas

6. Ahli K3 rumah sakit

Profesi ini cukup kompleks karena tidak hanya bertanggung jawab terhadap keselamatan dan keamanan karyawan di rumah sakit saja. Tetapi juga keselamatan dan keamanan pasien, peralatan medis, obat-obatan, maupun sarana dan prasarana di rumah sakit.

7. Corporate Safety

Perusahaan yang memiliki banyak pabrik di suatu wilayah biasanya memiliki seorang petugas corporate safety.

Profesi ini bertanggung jawab membuat standar keselamatan kerja untuk seluruh pabrik. Baik pabrik pusat maupun cabang. Serta melakukan audit ke pabrik.

Tak hanya itu saja, profesi ini juga bertanggung jawab dalam merumuskan target, mengadakan pelatihan dan mengumpulkan laporan keselamatan dan kesehatan kerja dari seluruh pabrik agar bisa dianalisis.

8. Aparatur Spil Negara (ASN)

Kementerian Tenaga Kerja di pusat dan Dinas Ketenagakerjaan setiap provinsi mengurusi permasalahan terkait dengan K3. Hal ini membuka peluang bagi para ahli K3 untuk menjadi seorang ASN.

Baca juga: Penjelasan Verval Lulusan bagi Siswa Gap Year untuk Daftar SNBT 2023

Demikian prospek kerja jurusan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang perlu diketahui calon mahasiswa.

Calon mahasiswa yang ingin mendaftar UTBK SNBT 2023 dan memilih jurusan K3 bisa tahu lebih banyak prospek kerja jurusan pilihannya.

Page:
Close Ads X