Cara Mengisi Biodata UTBK SNBT 2023

Kompas.com - 23/03/2023, 07:38 WIB
Cara mengisi biodata UTBK SNBT 2023 DOK. SNPMBCara mengisi biodata UTBK SNBT 2023

Selanjutnya, isi data orangtua/wali yang terdiri dari:

  • Nama Ayah /Wali (Harus diisi sesuai dengan yang tercantum di ijazah.
  • Jika tidak memiliki ayah, maka harus diisi dengan ‘tidak punya ayah’ tanpa tanda petik)
  • Nama Ibu (Harus diisi sesuai dengan yang
  • tercantum di akte kelahiran.)
  • Pekerjaan Ayah/Wali
  • Pekerjaan Ibu
  • Pendidikan Ayah/Wali
  • Pendidikan Ibu
  • Penghasilan Ayah/Wali
  • Penghasilan.

5. Form berkebutuhan khusus

  • Bagi pendaftar UTBK SNBT 2023 disabilitas netra/buta maka wajib mengunggah formulir surat keterangan tuna netra/buta sebagai bukti bahwa penyandang disabilitas netra/buta.
  • Bagi pendaftar UTBK SNBT 2023 yang tidak berkebutuhan khusus, seperti tuna netra/buta, tuna daksa/lumpuh , dapat mengosongkan form berkebutuhan khusus.

Lalu Klik tombol simpan dan lanjutkan.

6.  Konfirmasi Akhir Pengisian Biodata

Langkah ini merupakan konfirmasi akhir pengisian biodata pendaftar UTBK SNBT 2023 yang telah diisi pada langkah sebelumnya.

Pastikan bahwa seluruh data siswa, seperti data diri, data orang tua/wali, jumlah tanggungan, dan status disabilitas netra telah diisikan dengan benar karena data akan disimpan Permanen.

Siswa tidak dapat mengubah data
yang telah disimpan permanen. Berikut cara konfirmasi tahap akhir:

  • Tampilan akan memuat seluruh biodata yang telah terisi, seperti data diri, data orangtua/wali, jumlah tanggungan, dan status disabilitas netra. Mohon pastikan bahwa seluruh data yang Anda isi sudah benar.
  • Jika masih ada isian yang belum terisi atau tidak sesuai, dapat kembali ke halaman sebelumnya dengan menekan tombol Kembali pada bagian bawah halaman ini untuk mengubah isian.
  • Jika sudah yakin bahwa seluruh isian biodata pendaftar UTBK-SNBT 2023 benar, maka centang pernyataan pada bagian Simpan Permanen Biodata.
  • Tekan tombol Ya, Simpan Permanen! maka seluruh isian dan biodata Anda sebagai pendaftar UTBK SNBT 2023 tersimpan secara permanen.

Cara mengisi biodata UTBK-SNBT 2023 bagi siswa berkebutuhan khusus

1. Bagi pendaftar UTBK-SNBT 2023 yang berkebutuhan khusus, seperti tuna netra/buta dan atau tuna daksa/lumpuh, harap memberi tanda centang (√) pada kotak yang tersedia.

2. Bagi yang mempunyai disabilitas tuna netra/buta, pastikan Anda mencentang pilihan di laman pendaftaran. Jika tidak mencentang, maka Anda akan ditempatkan di ruang ujian yang tidak ada fasilitas untuk disabilitas netra.

3. Bagi yang tidak memiliki tuna netra/buta, jangan mencentang pilihan yang tersedia. Jika Anda terbukti tidak memiliki tuna netra/buta, maka Anda tidak diperbolehkan mengikuti UTBK-SNBT 2023.

Page:
Close Ads X