Cerita Peserta UTBK 2023: Soal Penalaran Matematika Cukup Sulit

Kompas.com - 10/05/2023, 09:28 WIB
Peserta yang akan mengikuti UTBK di pusat UTBK UPN Veteran Jakarta. Dok. UPN Veteran JakartaPeserta yang akan mengikuti UTBK di pusat UTBK UPN Veteran Jakarta.

KOMPAS.com - Ada beberapa cerita menarik dari pelaksanaan hari pertama Ujian Tulis Berbasis Komputer ( UTBK) 2023 di UPN Veteran Jakarta, Senin (8/5/2023).

Salah satunya ada peserta UTBK yang datang menggunakan kaos tanpa kerah dan tidak sesuai dengan ketentuan pakaian yang telah ditentukan.

Cerita tersebut disampaikan oleh Disa Prihantini selaku tim humas UPN Veteran Jakarta. 

“Ada beberapa anak yang pakai kaos, ada juga yang pakai jaket, tidak sesuai dengan ketentuan pakaian,” ujar Disa saat ditemui di UPN Veteran Jakarta, Senin (8/5/2023).

Baca juga: Hari Kedua UTBK 2023, 210 Peserta Tidak Hadir di UTBK UB

Demi mencegah terjadinya kesalahan serupa, panitia UTBK mengimbau peserta untuk memperhatikan kembali ketentuan pakaian dan tata tertib yang telah diterapkan oleh panitia pusat UTBK.

“Lebih diperhatikan lagi tata tertib di masing-masing pusat UTBK, ketentuan pakaian, dan juga berkasnya,” tutur Disa.


Ujian sempat tertunda karena ada yang datang terlambat

Cerita menarik datang dari salah satu peserta UTBK sesi pertama di UPN Veteran Jakarta, yakni Claudia Dwi Lestari. Ia mengatakan bahwa seluruh proses tes UTBK di ruangannya berjalan lancar, tetapi sempat tertunda karena ada peserta lain yang datang terlambat.

“Di ruangan saya tadi berjalan dengan lancar. Hanya saja tadi sempat menunggu agak lama karena ada peserta yang datang terlambat,” jelas Claudia.

Setelah selesai mengikuti tes UTBK 2023, Claudia mengaku tidak bisa mengerjakan soal penalaran umum. Menurutnya, soal penalaran umum yang seharusnya ia kerjakan malah terlewat begitu saja.

Baca juga: Pusat UTBK UPN Veteran Jakarta: Peserta Jangan Salah Tempat dan Telat

Page:
Close Ads X