Selama UTBK berlangsung, panita berkewajiban menjaga situasi tetap kondusif.
"Kami selalu menyampaikan kepada teman-teman panitia untuk bisa memberikan rasa nyaman kepada peserta, sehingga peserta tidak merasa diintimidasi. Peserta yang datang sudah tertekan karena akan menghadapi ujian. Oleh karena itu, kita di sini harus membantu dengan memberikan fasilitas terbaik," jelas Afiq.
Dua peserta UTBK, yaitu Mirza (SMAN 4 Depok) dan Dhiaz (SMA Kolese Gonzaga) yang menyelesaikan ujian pada hari pertama memberikan tanggapan atas pelaksanaan UTBK di Kampus Salemba.
Keduanya mengapresiasi pelaksanaan UTBK di lokasi ini, karena menerapkan simple guidance yang mempermudah para peserta.
Selain itu, Kampus Salemba juga menyediakan berbagai fasilitas, seperti alat tulis, PC yang memadai, perangkat cadangan, sekat antar peserta, serta ruang tunggu yang dilengkapi dengan dispenser air minum.
Dhiaz berpendapat, pengawas ujian sudah baik, sehingga peserta tidak merasa terintimidasi.
Baca juga: Peserta UTBK SNBT 2023 di UI: Belajar 3 Jam Sehari untuk Ujian
"Bagaimanapun mereka sudah melalui persiapan ujian cukup lama, sehingga lingkungan dan situasi yang kondusif sangat membantu pada waktu ujian," tegas Dhiaz.
Dhiaz berharap agar bisa lolos ujian ( UTBK SNBT 2023), agar bisa menjadi mahasiswa baru di program studi (Prodi) S1 Manajemen UI.