Lolos UTBK SNBT 2023, Ini UKT di UI, UGM, dan Unpad

Kompas.com - 20/06/2023, 16:30 WIB
Pengumuman UTBK SNTB 2023 akan disampaikan pada Selasa (20/6/2023) pukul 15.00 WIB. Tangkapan layar laman pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.idPengumuman UTBK SNTB 2023 akan disampaikan pada Selasa (20/6/2023) pukul 15.00 WIB.

KOMPAS.com - Hasil Ujian Tulis Seleksi Nasional Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 diumumkan hari ini, Selasa (20/6/2023) pukul 15.00 WIB.

Peserta dapat memantau pengumuman UTBK SNBT 2023 melalui laman pengumuman-snbt-snpmb-bppp-kemendikbud.go.id.

Bagi peserta yang lolos, nantinya akan diwajibkan melakukan registrasi ulang dan melengkapi berkas-berkas yang disyaratkan oleh kampus tujuan.

Beberapa kampus saat ini telah merilis besaran uang kuliah tunggal (UKT) untuk jalur UTBK SNBT 2023, seperti Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), dan Universitas Padjadjaran (Unpad).

Berikut biaya kuliah di UI, UGM, dan Unpad untuk mahasiswa jalur UTBK SNBT 2023:

Baca juga: Hasil UTBK SNBT 2023 Bisa Dilihat sampai Kapan? Ini Penjelasan SNPMB


Universitas Indonesia (UI)

Besaran UKT di Universitas Indonesia terdiri dari 11 kelas yang disusun berdasarkan prinsip keadilan.

Penetapan kelas ini ditentukan berdasarkan kemampuan ekonomi mahasiswa, orangtua mahasiswa, dan pihak lain yang membiayai.

Berikut besaran 11 kelas UKT yang berlaku bagi mahasiswa jalur seleksi nasional:

  • Kelas 1: Rp 0 - Rp 500.000
  • Kelas 2: Rp 500.000 - Rp 1.000.000
  • Kelas 3: Rp 1.000.000 - 2.000.000
  • Kelas 4: Rp 2.000.000 - Rp 4.000.000
  • Kelas 5: Rp 4000.000 - Rp 6.000.000
  • Kelas 6: Rp 6000.000 - Rp 7.500.000
  • Kelas 7: Rp 7.500.000 - Rp 10.000.000
  • Kelas 8: Rp 10.000.000 - Rp 12.500.000
  • Kelas 9: Rp 12.500.000 - Rp 15.000.000
  • Kelas 10: Rp 15.000.000 - Rp 17.500.000
  • Kelas 11: Rp 17.500.000 - Rp 20.000.000

Baca juga: Cara Cek Pengumuman UTBK SNBT 2023, Klik pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

UGM

Di UGM, terdapat dua macam UKT, yakni UKT Pendidikan Unggul dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi.

UKT Pendidikan Unggul ditetapkan secara berkeadilan untuk menciptakan pendidikan unggul yang dapat dijangkau masyarakat.

Page:
Close Ads X