Ingat, Batas Akhir Unduh Sertifikat UTBK-SNBT 31 Juli 2023

Kompas.com - 26/06/2023, 17:00 WIB
Hitung mundur masa unduh sertifikat UTBK SNBT 2023 dibuka mulai Senin (26/6/2023) pukul 15.00 WIB. SNPMBHitung mundur masa unduh sertifikat UTBK SNBT 2023 dibuka mulai Senin (26/6/2023) pukul 15.00 WIB.

 

Manfaat sertifikat UTBK-SNBT 2023

Sertifikat UTBK SNBT memiliki sejumlah manfaat yang bisa digunakan oleh peserta UTBK-SNBT 2023. 

Daftar seleksi mandiri

Bagi peserta yang belum lolos UTBK SNBT 2023, bisa mendaftar beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur mandiri.

Beberapa kampus membuka jalur mandiri hanya dengan nilai UTBK SNBT, seperti Universitas Airlangga dan Universitas Negeri Yogyakarta.

Sementara beberapa PTN lain menjadikan nilai UTBK SNBT sebagai bagian dari penilaian seleksi mandiri.

Daftar STAN

Selain PTN, sertifikat UTBK SNBT juga bisa digunakan untuk mendaftar Politeknik Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN).

Pasalnya, STAN mensyaratkan nilai UTBK SNBT sebagai syarat seleksi administratif.

Daftar PTS

Anda juga bisa menggunakan sertifikat UTBK SNBP untuk mendaftar perguruan tinggi swasta (PTS).

Beberapa PTS yang membuka pendaftaran dengan nilai UTBK SNBT adalah Telkom University, Universitas Trisakti, dan jaringan kampus Muhammadiyah.

Page:
Close Ads X