2. SMA Islam Terpadu Ulil Albab
SMA ini menyediakan beasiswa bagi siswa berprestasi.
Program di sekolah ini cukup banyak dan bisa dinikmati dari kelas 10-12.
Di antaranya micro learning centre (bina pribadi islami), english camp, training motivasi siswa juara, dan training life mapping series (menyusun proposal hidup).
Pada pelaksanaan UTBK 2022, SMA swasta ini memiliki rerata nilai sebesar 515,700.
3. SMA Swasta Kartini
SMA Swasta Kartini masuk dalam sekolah swasta terbaik, karena memiliki nilai rerata skor UTBK 2022 yang cukup baik, yakni mencapai 514,880.
SMA ini memiliki banyak program unggulan bagi siswa, salah satunya, Karhisu expo.
Adapun acaranya merupakan pameran pendidikan universitas dalam dan luar negeri.
SMA yang berdiri sejak 1983 ini memiliki visi beriman dan religius, inovatif dan kreatif, berwawasan global, humanis, dan terampil.
Baca juga: Ada Toilet Gender Netral di Salah Satu Sekolah Internasional, Kemendikbud Buka Suara
Demikian informasi tiga SMA swasta terbaik di Batam yang bisa jadi opsi orangtua maupun siswa yang sedang duduk di bangku akhir SMP. Selamat mencoba!