Apabila sebelumnya tidak mendaftar SNBP 2025, calon mahasiswa bisa memilih menu "Portofolio dari SNBT" kamu akan diarahkan untuk unggah berkas. Perlu diperhatikan dokumen, jenis, dan ukuran maksimum sesuai ketentuan yang tertera.
5. Memilih Pusat UTBK
Setelah mengunggah portofolio atau tidak, kamu bisa klik menu "Pilih Pusat UTBK". Selain 74 Pusat UTBK, dalam pelaksanaan UTBK SNBT 2025 saat ini juga tersedia Sub Pusat UTBK 2025 yang bisa dipilih calon mahasiswa.
Cek lagi data diri nama, tanggal lahir, sekolah, NISN, NPSN, status KIP Kuliah, dan status Kebutuhan Khusus.
Pada bagian Pusat UTBK, silakan memilih tempat sesuai daftar pilihan yang tersedia.
Pastikan pilihan sudah sesuai, maka tekan tombol "Simpan dan Lanjutkan".
6. Melakukan Konfirmasi Akhir
Setelah memastikan semua data diri peserta terisi dengan benar, kamu bisa melakukan konfirmasi akhir. Kemudian klik menu "Simpan Permanen Pusat UTBK".
Akan ada peringatan Konfirmasi Akhir, kamu dapat memilih menu "Ya, Simpan Permanen!"
7. Pembayaran UTBK SNBT 2025
Calon mahasiswa yang mendaftar UTBK SNBT 2025 wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000. Kamu bisa memilih menu "Unduh Slip Bayar". Dan segera membayarkan dengan kode yang tertera dan jangka waktu yang ditentukan.
Setelah membayar, kamu bisa pilih menu "Ambil Kartu Peserta". Setelah selesai mengisi semua kolom saat mendaftar UTBK SNBT 2025, jangan lupa mengunduh kartu dan cetak. Kartu peserta UTBK SNBT 2025 ini wajib kamu bawa saat mengikuti UTBK SNBT 2025.
Berikut jadwal pelaksanaan UTBK SNBT 2025
Baca juga: Tak Bisa Daftar SNBP 2025, Cek Syarat UTBK SNBT 2025 dan Jadwalnya
Demikian informasi mengenai cara registrasi akun SNPMB, cara daftar UTBK SNBT 2025 hingga jadwal lengkapnya. Informasi ini bisa membantu calon mahasiswa yang mau mendaftar UTBK SNBT 2025 pada 11 Maret 2025 nanti.