Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 Dibuka Hari ini Pukul 15.00 WIB, Berikut Tata Cara dan Syaratnya

Kompas.com - 11/03/2025, 07:30 WIB
Pendaftaran SNBT 2025 sudah diumumkan. Pendaftaran SNBT 2025 Dibuka Hari ini Pukul 15.00 WIB, Simak Syarat dan Cara Daftarnya YouTube/SNPMB IDPendaftaran SNBT 2025 sudah diumumkan. Pendaftaran SNBT 2025 Dibuka Hari ini Pukul 15.00 WIB, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

3. Memilih program studi SNBT 2025

Untuk memilih program studi yang diinginkan, berikut caranya:

  • Klik "Lanjutkan Memilih Program Studi"
  • Peserta diperbolehkan memilih 4 program studi yang terdiri dari dua pilihan Sarjana dan dua pilihan D3/D4/Sarjana Terapan
  • Laman akan menyediakan kolom untuk pilihan program studi 1-4,
  • Cari program studi yang diinginkan kemudian isi kolom pertama
  • Klik tombol tambah jika ingin menambah pilihan kemudian selesaikan memilih pilihan sampai 4 program studi
  • Klik tautan persyaratan pada kolom pilihan program studi untuk membaca ketentuan
  • Jika diminta untuk mengunggah portofolio, lengkapi persyaratan di menu "alur bagi peserta UTBK-SNBT 2025 dengan portofolio"
  • Centang pernyataan kesanggupan untuk memenuhi Uang Kuliah Tunggal (UKT)
  • Klik "Simpan dan Lanjutkan".

4. Memilih pusat UTBK

Pusat UTBK adalah lokasi bagi para siswa untuk melaksanakan ujian SNBT 2025.

Berikut cara memilih lokasi pusat UTBK:

  • Peserta akan dikembalikan di laman biodata
  • Pada bagian bawah laman terdapat kolom "Pusat UTBK", klik lalu isi pilihan tempat UTBK
  • Pilih lokasi UTBK yang tersedia pada daftar
  • Tekan "Simpan dan Lanjutkan"
  • Jika merasa seluruh data sudah benar, klik "Simpan Permanen Pusat UTBK", lalu klik "Ya, Simpan Permanen"
  • Pendaftaran telah selesai
  • Lakukan pembayaran UTBK-SNBT 2025 untuk mengambil kartu peserta

5. Melakukan pendaftaran SNBT 2025

Peserta wajib membayar biaya UTBK sebagai syarat pendaftaran UTBK-SNBT 2025 sebesar Rp 200.000.

Namun, bagi peserta KIP Kuliah, biaya pendaftaran SNBT 2025 adalah gratis. Peserta ini dapat langsung mencetak kartu peserta.

Berikut cara membayar dan mencetak kartu peserta UTBK-SNBT 2025:

  • Gulir ke bawah laman lalu klik "Unduh Slip Bayar"
  • Setelahnya, peserta akan mendapatkan slip bayar lalu segera lakukan pembayaran
  • Jika sudah dibayar, masuk kembali ke laman kemudian klik "Ambil Kartu Peserta"
  • Selanjutnya, klik "Simpan Kartu Peserta" kemudian cetak untuk dibawa saat melaksanakan UTBK.

Baca juga: Siswa Wajib Simpan Permanen Akun SNPMB 2025 agar Bisa Daftar SNBP dan SNBT, Ini Caranya

Jadwal pendaftaran UTBK-SNBT 2025

Peserta UTBK-SNBT 2025 harus mengetahui tanggal-tanggal penting untuk menghindari keterlambatan tahapan pendaftaran.

Berikut tanggal penting atau jadwal pendaftaran SNBT 2025:

  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari - 27 Maret 2025
  • Pendaftaran UTBK-SNBT: 11 - 27 Maret 2025
  • Pembayaran Biaya UTBK: 11 - 28 Maret 2025
  • Pelaksanaan UTBK: 23 April - 03 Mei 2025
  • Pengumuman Hasil SNBT: 28 Mei 2025
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK: 3 Juni - 31 Juli 2025

Informasi selengkapnya terkait pendaftaran UTBK-SNBT 2025 dapat disimak di sini

Page:
Close Ads X