Ini 4 Jalur Selma UB 2025, Ada yang Pakai Nilai Rapor dan UTBK

Kompas.com - 20/03/2025, 09:31 WIB
Universitas Brawijaya. KOMPAS.com/ Nugraha Perdana Universitas Brawijaya.

Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Nilai UTBK (SMUB Jalur Nilai UTBK) merupakan seleksi masuk Universitas Brawijaya yang diselenggarakan secara mandiri oleh Universitas Brawijaya untuk program Sarjana (S1) dan Vokasi (D3 & D4).

Seleksi Mandiri Jalur Nilai UTBK adalah salah satu jalur seleksi yang digunakan oleh Universitas Brawijaya (UB) untuk memilih calon mahasiswa. Jalur ini menggunakan nilai UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) sebagai dasar seleksi.

4. Seleksi Mandiri Jalur Vokasi dan PSDKU

Seleksi Mandiri Jalur Vokasi dan PSDKU Kediri 2025 merupakan seleksi masuk Universitas Brawijaya yang diselenggarakan secara mandiri oleh Universitas Brawijaya untuk program Sarjana (S1) dan Vokasi (D3 & D4).

Jadwal Selma UB 2025

1. SMUB Nilai Prestasi

  • Pendaftaran: Mei – Juni 2025
  • Pengumuman: Juni 2025
  • Pemberkasan & Tes Kesehatan: Juni 2025

2. SMUB NIlai UTBK

  • Pendaftaran: Juni – Juli 2025
  • Pengumuman: Juli 2025
  • Pemberkasan & Tes Kesehatan: Juli 2025

3. SMUB Nilai Rapor

  • Pendaftaran: Juli 2025
  • Pengumuman: Juli 2025
  • Pemberkasan & Tes Kesehatan: Juli 2025

4. SM Program Vokasi dan PSDKU

  • Pendaftaran: Juli 2025
  • Pengumuman: Juli 2025
  • Pemberkasan & Tes Kesehatan: 2025

Baca juga: Jalur Mandiri UGM 2025 Dibuka, Catat Jadwal Lengkap dan Syaratnya

Demikian informasi mengenai jalur Selma UB 2025 dan jadwalnya. Kamu bisa terus memantau di laman resmi Selma UB untuk tahu jadwal pasti pendaftaran Selma UB 2025 dibuka.

Page:
Close Ads X