MAN Insan Cendekia juga dikelola berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dengan dukungan pendidik dan tenaga kependidikannya memenuhi kualifikasi yang disyaratkan.
Sejak kehadirannya pada 1996, MAN Insan Cendekia Padang Pariaman mengusung format pendidikan sekolah berasrama (boarding school) yang menekankan pentingnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) diselaraskan dengan pengembangan Iman dan Takwa (IMTAK).
Baca juga: Profil SMAK Kolese St. Yusup, SMA Swasta Terbaik di Malang
Sekolah ini juga mewajibkan peserta didik berkomunikasi sehari-hari di lingkungan madrasah dengan menggunakan bahasa Indonesia, Inggris, dan Arab.
MAN Insan Cendekia Padang Pariaman beralamat di jalan Pendidikan, Kenagarian Sintuk Sintuk Toboh Gadang, Padang Pariaman Sumatera Barat. Sekolah ini memiliki akreditasi A berdasarkan sertifikat 756/BAN-SM/SK/2019.
MAN Insan Cendekia Padang Pariaman tiada hentinya mendulang prestasi dalam berbagai kompetisi. Beberapa prestasi di tingkat nasional dan internasional yang diraih yakni:
Prestasi di level provinsi dan nasional:
1. Satu orang siswa berhasil menjadi best participant pada lomba The power of copy right for music creator in era 4.0, di tingkat nasional pada 2020.
2. Lima orang siswa meraih lima perak pada lomba Indonesian Youth Science Competitition, tingkat nasional pada 2022.
3. Empat orang siswa meraih empat perak pada lomba Mardeka Science Competition (MSC) Posi Nasional 2020 (Geografi), di tingkat nasional pada 2020.
4. Satu orang siswa meraih juara satu dan satu siswa meraih juara dua pada olimpiade tingkat Provinsi pada 2019.