KOMPAS.com - Siswa atau peserta yang memilih Universitas Brawijaya ( UB) sebagai lokasi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023, ketahui aturan atau tata tertib yang ada. Termasuk ketentuan berpakaian peserta UTBK.
Gelombang pertama UTBK SNBT 2023 di UB, digelar serentak dengan pusat UTBK lainnya. Tepatnya, digelar pada 8 Mei 2023.
Informasi terkait lokasi, ruang ujian diinformasikan secara lengkap melalui Peta UTBK 2023 yang bisa dicek di laman Selma UB.
UB perbolehkan peserta melihat lokasi sebelum UTBK berlangsung, dengan tetap mengedepankan protokol Kesehatan.
Baca juga: H-5 UTBK SNBT 2023, Ini Dokumen yang Harus Dibawa Saat Tes
Bagi peserta yang memilih UB, pintu masuk lokasi ujian di Pusat UTBK UB adalah melalui gerbang Jalan Veteran.
Peserta yang datang sendiri dengan menggunakan kendaraan baik roda dua maupun roda empat akan diarahkan untuk menuju area parkir sesuai dengan lokasi ujian.
Peserta yang hadir dengan pengantar hanya boleh diantar sampai drop zone lokasi ujian yang telah ditentukan.
Lalu, peserta harus mengikuti arahan petugas untuk menuju lokasi ujian.
Bagi peserta yang diantar oleh orangtua, wali, kerabat, teman atau menggunakan ojek online, hanya bisa mengantar peserta sampai drop zone maka pengantar dapat keluar melalui pintu Gerbang BNI dan DI Panjaitan.
Baca juga: 6 Jalur Mandiri PTN 2023 Tanpa Uang Pangkal: UGM, UI, ITS, hingga UIN
Gerbang masuk Veteran akan dibuka pukul 05.30 dan ditutup pukul 09.00 WIB untuk memastikan tidak ada pihak yang tidak berkepentingan memasuki area ujian