Mereka mengutuk segala bentuk kecurangan pelaksanaan UTBK-SNBT yang mencederai prinsip keadilan, integritas, dan kejujuran yang menjadi dasar dari seleksi nasional tersebut.
"Kami juga memastikan bahwa dugaan soal yang tersebar di berbagai media sosial dipastikan bukan bocoran soal dari UTBK," ujar Eduart melalui siaran pers.
"Paket soal UTBK telah dibuat berbeda di setiap sesi sehingga menjamin tidak adanya soal yang sama. Bahkan, soal antara sesi pagi dan sesi siang dipastikan berbeda," lanjutnya.
Modus baru alat bantu kecurangan pun telah ditandai. Modus tersebut yakni kamera yang terpasang di behel gigi, kuku, ikat pinggang, hingga kancing yang tidak terdeteksi metal detector.
Mereka juga mengatakan akan memberi sanksi tegas pada pelaku kecurangan, termasuk apabila ada keterlibatan dari pihak internal panitia.
Panitia SNMPB juga menjamin proses seleksi berlangsung secara adil dan transparan.
Dikutip dari KOMPAS.com, Jumat (25/04/2025), Eduart memberikan pernyataan tegas mengenai sanksi yang akan diberikan pada pelaku kecurangan.
"Nama-nama peserta (yang melakukan kecurangan), bakal didiskualifikasi dari semua jalur masuk PTN!" tegasnya.
Baca juga: Tanggal Penting Pendaftaran SNPMB 2025 Jalur SNBP dan SNBT